“Di lokasi ini kita temukan banyak plastik klip kosong diduga tempat narkoba jenis sabu, Sudah kita lakukan pembersihan dengan cara membakar, kemudian tindak lanjutnya ke depan kita akan menjaga daerah ini dengan ketat guna antisipasi peredaran narkoba, bila perlu kita standby-kan beberapa personil untuk menjaga wilayah ini,” kata Arifin.
Arifin juga mengatakan, pihaknya akan terus melaksanakan patroli rutin di siang hari guna pencegahan peredaran narkoba.
“Semaksimal mungkin kita upayakan, tidak hanya patroli malam, pagi siang hingga sore akan kita lakukan juga patroli ini,” beber Arifin.
“Kita ketahui bersama narkoba ini sangat merugikan kita semua khususnya mengancam nyawa para penerus generasi muda, Saya juga berharap dan meminta kepada masyarakat agar mau membantu pihak kepolisian dalam hal pemberantasan narkoba,” tandasnya.
Penulis : Rahmat Hidayat
Editor : Putri
Halaman : 1 2