PAMEKASAN, SUARABANGSA.co.id – Kodim 0826 Pamekasan menerima 153 Unit Motor jenis Treal dari Menteri Pertahanan (Menhan) Bapak Prabowo Soebianto, Kamis (12/04/2024) pagi.
Ratusan Motor Treal tersebut dibagikan hari ini kepada seluruh Babinsa yang ada di Wilayah Kodim 0826 Pamekasan, dan bertempat di Halaman Makodim 0826 Pamekasan.
Motor jenis Treal tersebut sesuai dengan medan atau Wilayah masing-masing Desa, dan akan digunakan sesuai dengan apa yang menjadi tugas Babinsa.
“Motor kita bagikan lengkap, mulai dari Helm, Spion, Toolkit, Plat Nomer, dan Motor tersebut cocok di Medan yang berlumpur dan jalanan terjal, jika ada Babinsa yang masih belum punya surat izin mengemudi maka hari ini juga kami akan segera bantu mengurusnya,” terang Dandim 0826 Pamekasan Letkol Inf. Ubaydillah.
Harapannya dengan menggunakan sepeda motor ini Babinsa lebih giat lagi dalam melaksanakan tugasnya, jadi tidak alasan lagi bagi Babinsa untuk bermalas-malasan dalam melaksanakan tanggung jawabnya,”