Berteman ‘Ngopeni Songennep, Bupati Sumenep Luncurkan Kalender Ivent 2025

- Admin

Selasa, 24 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, SUARABANGSA.co.id – Dalam rangka mempromosikan potensi wisata dan kekayaan seni budaya, Pemerintah Kabupaten Sumenep meluncurkan Kalender Kegiatan 2025.

Kalender Kegiatan 2025 tersebut bertema ‘Ngopeni Songennep’ selama satu tahun dengan berbagai event baik seni, budaya dan gelaran lainnya.

Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo mengatakan, kegiatan tahunan pemerintah daerah ini, merupakan bagian langkah nyata untuk mempromosikan potensi wisata dan kekayaan seni budaya.

Menurutnya, kegiatan selama setahun 2025 tidak lain juga dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi pelaku UMKM dan PKL.

Baca Juga:  Anak dan Menantu di Sumenep Gasak Emas Ibunya Seberat 55 Gram

“Sejak awal gelaran event pemerintah daerah bersama paguyuban atau komunitas penyelenggara, agar setiap kegiatan selalu melibatkan pelaku UMKM, sehingga pada 2023, UMKM yang terdaftar OSS (Sistem Perizinan Berusaha Terintegrasi Secara Elektronik) sebanyak 288 ribu dan angka itu nomor 4 se-Jawa Timur,” jelas Bupati di Pendopo Agung Keraton, Selasa (24/09/2024).

Keberadaan UMKM sangat penting dalam mendukung pertumbuhan ekonomi  masyarakat, buktinya selama tiga tahun berturut-turut angka kemiskinan semakin menurun setiap tahunnya.

“Berdasarkan data BPS angka kemiskinan Kabupaten Sumenep pada 2021 sebesar 20,51 persen, pada 2022 menurun menjadi 18,76 persen dan 2023 turun menjadi 18,7 persen atau mengalami penurunan sebesar 0,06 persen,” terangnya.

Baca Juga:  Pemkab Sumenep Segera Cairkan BLT BBM

Karena itulah, pihaknya mengharapkan kalender kegiatan pemerintah daerah 2025 lebih semarak, sehingga semua pihak terkait bekerja bersama-sama, supaya setiap acaranya berefek lebih luas kepada pertumbuhan pembangunan di segala sektor.

“Yang jelas, angka kemiskinan menurun setiap tahun, karena hasil kerja keras semua elemen untuk bersama-sama membangun Kabupaten Sumenep,” jelasnya.

Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo pada kesempatan itu, memberikan sertifikat penghargaan kepada Kapolres, Dandim, Ketua Pengadilan Negeri, Kajari, organisasi media dan wartawan serta sejumlah komunitas bersama paguyuban.

Sementara, Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Kabupaten Sumenep, Moh. Iksan mengatakan, kegiatan tahunan ini untuk menampung aspirasi masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam melestarikan seni budaya dan mengangkat potensi wisata di berbagai acaranya.

Baca Juga:  Meriahkan HUT RI, Pemdes Meddelan Lenteng Sumenep Gelar JJS

“Pada 2024, kami mencatat sebanyak 77 kegiatan yang sudah diselenggarakan dan masih tersisa 27 kegiatan hingga Desember 2024,” pungkasnya.

Penulis : Kris

Editor : Putri

Berita Terkait

Pj Bupati Bojonegoro Lantik 123 Pejabat, Ini Harapannya
Satpol PP Bojonegoro Peringatkan Manajemen PT Sata Tec Untuk Berporeasi Setelah Izin Keluar
Hadapi Permainan Tengkulak Menjelang Panen Raya, Ini Yang Dilakukan Pemkab Bojonegoro
Dukung Pengusaha UMKM, Dekranasda Bojonegoro Turut Berpartisipasi di INACRAFT 2025
DPRD Bojonegoro Lakukan Hearing Penataan Toko Modern, Dindagkop UM dan DPMPTSP Saling Lempar Tangung Jawab
Karyawan PT Sata Tec Geruduk Gedung DPRD Bojonegoro
Pj Bupati Bojonegoro Resmikan Gedung PIG Geopark, Begini Harapannya
Makanan Bergizi Gratis Mulai Dilakukan di Pamekasan, 2.935 Siswa Terima Manfaat

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 15:30 WIB

Satpol PP Bojonegoro Peringatkan Manajemen PT Sata Tec Untuk Berporeasi Setelah Izin Keluar

Kamis, 6 Februari 2025 - 15:22 WIB

Hadapi Permainan Tengkulak Menjelang Panen Raya, Ini Yang Dilakukan Pemkab Bojonegoro

Kamis, 6 Februari 2025 - 00:24 WIB

Dukung Pengusaha UMKM, Dekranasda Bojonegoro Turut Berpartisipasi di INACRAFT 2025

Rabu, 5 Februari 2025 - 11:46 WIB

DPRD Bojonegoro Lakukan Hearing Penataan Toko Modern, Dindagkop UM dan DPMPTSP Saling Lempar Tangung Jawab

Rabu, 5 Februari 2025 - 03:37 WIB

Karyawan PT Sata Tec Geruduk Gedung DPRD Bojonegoro

Selasa, 4 Februari 2025 - 00:38 WIB

Pj Bupati Bojonegoro Resmikan Gedung PIG Geopark, Begini Harapannya

Senin, 13 Januari 2025 - 14:55 WIB

Makanan Bergizi Gratis Mulai Dilakukan di Pamekasan, 2.935 Siswa Terima Manfaat

Senin, 6 Januari 2025 - 15:08 WIB

Sekitar 2,996 Warga Bojonegoro Menerima Program Makan Bergizi Gratis

Berita Terbaru

Uncategorized

Begini Cara SMSI Bojonegoro Rayakan HPN di Pingir Waduk Pedang

Senin, 17 Feb 2025 - 00:24 WIB