Jalin Sinergitas, Polres Bojonegoro Gelar Piramida Dalam Rangka Ops NCS

- Admin

Jumat, 9 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOJONEGORO, SUARABANGSA.co.id – Dalam rangka Harkamtibmas dan Operasi Nusantara Cooling System (NCS) Polres Bojonegoro mengelar Ngopi Bersama Awak Media (Piramida) di kolam pancing Sat Samapta Polres Bojonegoro, Kamis (8/8/2024) malam.

Acara Piramida tersebut, dihadiri Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto, SH, SIK, M.Si, Wakapolres, PJU Polres Bojonegoro dan para pimpinan redaksi (Pemred) serta wartawan yang tergabung Pokja Polres Bojonegoro.

Dalam sambutannya, Kapolres Bojonegoro mengucapkan terima kasih kepada awak media yang sudah meluangkan waktu dan hadir dalam kegiatan Piramida ini.

Baca Juga:  Plafon Teras Gedung DPRD Bojonegoro Ambruk, Ini Komentar Wakil Ketua

Lanjut Mario, keberadaan para awak media di Kabupaten Bojonegoro khususnya di Polres Bojonegoro sangat membantu dalam menyampaikan hasil-hasil kinerja dan program yang dilaksanakan Polres Bojonegoro.

“Harapan kami silaturahmi tetap terjaga baik dan saran masukan yang membangun demi terciptanya Bojonegoro yang aman dan kondusif. Terus bersinergi dengan Kepolisian dalam mendukung pemeliharaan Harkamtibmas pada tahapan Pilkada 2024,” ucap Kapolres, AKBP Mario Prahatinto dihadapan peserta Piramida.

Sementara itu, Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Bojonegoro, Sasmito Anggoro mengatakan awak media yang hadir dalam acara Piramida kali ini bisa menjalankan profesi sebagai jurnalis yang profesional serta bekerja sesuai Tupoksinya juga menerapkan asas kode etik jurnalistik dengan berpedoman pada UU Pers yang berlaku.

Baca Juga:  Fakir Miskin, Lansia dan Yatim Piatu Ikuti Maulid Nabi di Polres Padangsidimpuan

“Mari bersama-sama kita ciptakan Kamtibmas Bojonegoro yang aman dan kondusif menjelang Pilkada, kita tuangkan pemberitaan yang dapat memberikan informasi yang benar agar bisa menjadikan ruang diskusi yang baik untuk seluruh elemen masyarakat”, tegasnya.

Acara Piramida dilanjutkan lomba memancing di kolam pancing Sat Samapta Polres Bojonegoro.

Penulis : Takim

Editor : Putri

Berita Terkait

Polres Bojonegoro Periksa 200 Anggotanya Terkait Judi Online
Bersama Forkopimda, Dandim Bojonegoro Lepas Ribuan Peserta Fun Run 2024
Ditlantas Polda Jatim Gelar Bakti Kesehatan di Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke 69
Amankan Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati, Polres Sampang Kerahkan 200 Personel
Merajut Harapan Baru, Kolonel Danny Alkadrie Resmi Jabat Komandan Korem 084/BJ
Kapolres Bojonegoro Imbau Perguruan Pencak Silat Turut Jaga Kamtibmas
Polsek Pamekasan Lakukan Edukasi Bahaya Balap Liar
Mayjen Agus Apresiasi Pelaksanaan KKL Wilhan Seskoad 2024 di Jawa Timur
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 11 Desember 2024 - 19:38 WIB

Pj. Bupati Bojonegoro Resmikan Instalasi Dialisis dan membuka Seminar CAPD untuk Nakes

Selasa, 3 Desember 2024 - 00:47 WIB

Pj Sekda Bojonegoro Hadiri PKS kenaikan Opsen PKB, BBNKB, dan MBLB

Minggu, 1 Desember 2024 - 17:43 WIB

Pj Sekda Djoko Lukito Berangkatkan Parade Disabilitas Bojonegoro

Selasa, 26 November 2024 - 15:59 WIB

Sejumlah Nelayan di Kecamatan Batang-batang Terima Kartu Jaminan Sosial dari Bupati Sumenep

Senin, 25 November 2024 - 17:35 WIB

Bupati Sumenep Dinilai Sukses Tingkatkan Kunjungan Wisata Pasca Covid

Rabu, 20 November 2024 - 19:32 WIB

Pj Bupati Bojonegoro: Pasar Hewan Bisa Menjadi Tujuan Wisata Dan Edukasi

Selasa, 19 November 2024 - 10:00 WIB

Menteri Lingkungan Hidup Pulang ke Bojonegoro, Tinjau Perkembangan TPA Banjasari

Senin, 18 November 2024 - 21:21 WIB

Asisten I Setkab Bacakan Sambutan Pj Bupati Sampang Pada Puncak Apel Siaga Pengawasan Pilkada

Berita Terbaru

Peristiwa

Kebakaran Terjadi di RSUD Smart Pamekasan

Kamis, 12 Des 2024 - 13:33 WIB

Sosial

Dua Warga Pamekasan Ini Tinggal di Rumah Tidak Layak Huni

Selasa, 10 Des 2024 - 12:35 WIB