BOJONEGORO, SUARABANGSA.co.id – Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Bojonegoro terus berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para petani.
Kepala DKPP Bojonegoro Helmy Elisabeth mengatakan bahwa pihaknya sejak awal sudah sudah melakukan komunikasi dengan bulog setempat.
Pihaknya terus bersinergi dengan Bulog sehingga saat panen raya turut menginfokan pada Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) agar gapoktan dan poktan bisa langsung suplai ke Bulog.
“Dan Bulog memang membuka kerja sama langsung dengan gapoktan dan poktan,” ucapnya.
Sebagai gambaran, Helmy menjelaskan, di bulan Februari tercatat luas panen hampir 45 ribu hektar. Kalau disetarakan gabah kering panen (GKP) hampir 270 ribuan ton. Jika disetarakan beras, kurang lebih 165 ribu ton.
Jika dianalogikan dengan konsumsi masyarakat Bojonegoro bulan panen pada Februari saja, hasil ini bisa untuk konsumsi 18 bulan.
Lanjut ke Halaman Berikutnya
Halaman: (1) (2)
Halaman : 1 2 Selanjutnya