SUMENEP, SUARABANGSA.co.id – Kecelakaan lalu lintas antara roda 3 Viar degan nopol M 5779 WV dengan Mobil Mitsubishi Pick Up L300 dengan M 9915 AB terjadi di Jalan Nasional, Desa Pabian, Kecamatan Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep. KM – 3. Selasa, (01/02/2022) sekira pukul 07.50 WIB.
Kendaraan Viar tersebut dikemudikan oleh Yuda Prayogo (27), salah satu PNS, asal Desa Karanganyar RT.002/RW.002, Kecamatan Kalianget. Ia mengalami luka ringan.
Sementara, Mobil Mitsubishi Pick Up dikemudikan oleh Rifki (25), Moh Holli (29) dan Lailur Rida (22). Ketiganya warga Desa Karduluk Kecamatan Pragaan, Kabupaten Sumenep. Dan tidak mengalami luka.
Kasi Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti mengatakan bahwa roda 3 Viar melaju dari arah timur ke barat, sedangkan dari arah berlawanan barat ke timur melaju Mobil Mitsubishi Pick Up.
“Diduga Yuda Prayogo pengemudi Sepeda Motor Viar Roda 3 saat mengemudikan kurang konsentrasi ke arah depan sehingga berjalan ke kanan melewati as jalan dan terjadi benturan dengan Mobil Mitsubishi Pick Up tepat berada di badan jalan sebelah utara,” terangnya.
Akibat dari kecelakaan lalu lintas tersebut Yuda Prayogo mengalami luka dirawat di Puskesmas Kalianget sedangkan kedua kendaraan mengalami kerusakan material.
Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, namun kerugian yang diderita kedua kendaraan masing-masing Rp5.000.000.