Peringati Hari Pahlawan, Pemkab Sumenep Harapkan Munculnya Sosok Pembuat Inovasi Baru

- Admin

Minggu, 10 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, SUARABAGSA.co.id – Pemerintah Kabupaten Sumenep menggelar ucapara peringatan Hari Pahlawan 2024, di halaman Kantor Bupati, Minggu (10/11/2024).

Plt. Bupati Sumenep Dewi Khalifah mengatakan, semangat kepahlawanan harus menjalar pada semangat membangun, menciptakan kemakmuran masyarakat, mewujudkan perlindungan sosial, serta mewujudkan kesejahteraan sosial yang inklusif bagi rakyat.

“Hari Pahlawan ini berefek positif untuk memunculkan sosok yang berhasil membuat inovasi baru, guna mengimplementasikan nilai kepahlawanan sesuai dengan tantangannya saat ini,” kata Plt. Bupati pada Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2024, di halaman Kantor Bupati, Minggu (10/11/2024).

Baca Juga:  Oknum Agen E-Warung di Sumenep Diduga Langgar Hukum, Dinsos Baru Layangkan SP I

Tugas para pahlawan terdahulu telah selesai dan berhasil mewujudkan NKRI, sehingga sebagai generasi penerus untuk melanjutkan pembangunan, lahir sosok pahlawan yang memberikan pencerahan guna mencapai kemajuan di berbagai bidang kehidupan.

“Proses perjuangan membangun senantiasa berbeda bentuknya dari tahun ke tahun, seiring perubahan lingkungan strategis, sehingga setiap masa tentu saja berbeda tantangan, peluang, kekuatan dan keterbatasannya,” terangnya.

Plt. Bupati mengharapkan, pengorbanan para pahlawan yang telah gugur memperjuangkan bangsa dan negara, bisa menginspirasi dan memotivasi dalam melaksanakan pembangunan di Kabupaten Sumenep.

Baca Juga:  Unit Resmob Ringkus Pelaku Curas di Bulak Banteng Surabaya

Karena itulah, seluruh masyarakat jangan pernah lelah untuk berbuat yang terbaik meneladani dan mewarisi nilai-nilai kepahlawanan dengan mengimplementasikan sifat-sifat kepahlawanan dan kesetiakawanan sosial di tengah masyarakat.

“Nilai-nilai kepahlawanan itu bisa mulai dari diri kita dengan melakukan sesuatu yang paling kecil di sekitar lingkungan untuk kemaslahatan masyarakat,” terangnya.

Tema peringatan hari pahlawan 2024 adalah, “Teladani Pahlawanmu, Cintai, Negerimu”, bahwa semua pikiran dan perbuatan harus senantiasa diilhami oleh semangat kepahlawanan dalam rangka memberikan sumbangsih yang berarti bagi kemajuan pembangunan.

Baca Juga:  Apresiasi Langkah Bupati Sumenep, Ketua DPRD Minta Masyarakat Dukung Aksi Pengurangan Sampah Plastik

Penulis : Kris

Editor : Putri

Berita Terkait

Falakiyah NU Sampang: Hilal Terlihat 3 Derajat dari Pelabuhan Taddan Camplong
Begini Cara SMSI Bojonegoro Rayakan HPN di Pingir Waduk Pedang
DPRD Sumenep Gelar Paripurna Persetujuan Hasil Raperda APBD Tahun 2025
Debat Publik KPU Bojonegoro Ricuh, Pasangan Calon Bupati 01 Geram, 02 Bersholawat di Panggung
BUMDes Berkaho Pungpungan Bojonegoro Raih Juara II Lomba Unik dan Inovatifnya
Pj Bupati Bojonegoro Lantik Joko Lukito  Jadi Pj Sekda Gantikan Nurul Azizah
Calon Wakil Bupati Bojonegoro 02 Blusukan di Pasar Desa, Begini Komentar Pedagang
Puluhan Ribu Masa Ikuti Gema Sholawat Gus Miftah di Lapangan Padang Bendungan Gerak Bojonegoro

Berita Terkait

Rabu, 30 April 2025 - 11:27 WIB

Tanpa Sanksi Tegas, Larangan Penggunaan Elpiji 3 Kg di Sampang Disebut Tak Akan Berjalan Efektif

Selasa, 29 April 2025 - 13:21 WIB

BNNP Jatim Musnahkan Barang Bukti Narkotika Jenis Sabu-Sabu dan Ganja di Sampang

Selasa, 29 April 2025 - 12:17 WIB

Bupati Bojonegoro Raih Penghargaan TOP Pembina BUMD Tahun 2025

Selasa, 29 April 2025 - 00:26 WIB

DLH Bojonegoro Angkat Bicara Soal Galian C di Ringintunggal

Sabtu, 26 April 2025 - 19:24 WIB

Diduga Kelebihan Bayar Pembelian Alkes, Dinkes Bojonegoro Mengaku Sudah Minta Pendampingan APH

Sabtu, 26 April 2025 - 17:17 WIB

Laksanakan Program Kusumo, Wabup Bojonegoro Nyambangi Anak Yatim

Jumat, 25 April 2025 - 13:26 WIB

Bersih, Lapak Pedagang tak Tampak Lagi di Depan Pendopo Bupati Sampang

Jumat, 25 April 2025 - 13:17 WIB

Bupati Bojonegoro Hadiri Pelatihan K3, 40 Warga Siap Bersaing di Industri Energi dan Mineral

Berita Terbaru