Mathur Husyairi Ibaratkan Bangkalan Seperti Meksiko, Banyak Korupsi?

- Admin

Kamis, 10 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan, Mathur Husyairi dan Jayus saat konferensi Pers di Debat Pilkada Bangkalan 2024 (Foto : Istimewa)

i

Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan, Mathur Husyairi dan Jayus saat konferensi Pers di Debat Pilkada Bangkalan 2024 (Foto : Istimewa)

BANGKALAN, SUARABANGSA.co.id — Debat perdana Pilkada Bangkalan 2024 berlangsung di Gedung Rato Ebhu, Bangkalan, Jawa Timur, pada Rabu, 9 Oktober 2024, dari pukul 19.30 hingga 21.30 WIB.

Debat ini mengusung tema Infrastruktur, Ekonomi, dan Pariwisata. Debat ini pula terbagi menjadi enam segmen, dan dimulai dengan pemaparan visi-misi tiap pasangan calon.

Calon Bupati Bangkalan Nomor Urut 2, Mathur Husyairi memulai pemaparan visi-misinya dengan mengilustrasikan Bangkalan layaknya Negara Meksiko. Menurutnya, di negara itu pemerintahannya korup.

Di sisi lain, Politisi Partai Bulan Bintang (PBB) itu mengibaratkan tetangga Kabupaten Bangkalan, yakni Kota Surabaya seperti Kota Arizona, AS, dan Kota Sonora, di Meksiko. Kata dia, di Arizona, pemerintahaanya sangat bersih dari korupsi, sehingga masyarakatnya maju dan sejahtera.

Baca Juga:  Projo Tuban Targetkan Prabowo-Gibran Menang 70 Persen

“Sedangkan di Meksiko, pemerintahnya korup, tempatnya kumuh, narkotika, kekerasan, dan perdagangan manusia marak terjadi, serta merupakan kota miskin yang tertinggal,” kata Mathur dalam paparan visi-misi pembukaan debat Pilkada Bangkalan 2024.

Karena alasan itu, ia membuat visi untuk mewujudkan Bangkalan yang maju, bersih, mandiri, dan kolaboratif menuju Indonesia emas tahun 2045.

Selain memaparkan visinya jika ditakdirkan menjadi Bupati Bangkalan, ia juga memaparkan misi unggulnya yang meliputi lima hal. Pertama, merawat religiusitas publik dan kesalehan sosial sebagai dasar pemerintahan dan pembangunan.

Baca Juga:  Motivasi Santri Penghafal Al-Qur'an, Mathur Husyairi : Tidak Boleh Minder

Kedua mewujudkan keseimbangan pembangunan antar sektor di wilayah untuk kemakmuran Bangkalan dan menampilkan kepemimpinan lokal, mulai dari tingkat desa.

“Ketiga, membangun ekonomi yang terbuka dan berkelanjutan, serta menghadirkan pembangunan yang berkeadilan dan peduli terhadap kelompok rentan,” ujar dia.

Keempat, meningkatkan pelayanan publik yang transparan dan akuntabel, dengan perhatian khusus kepada perempuan, lansia, anak-anak, dan disabilitas.

“Kelima memperkuat demokrasi lokal melalui kolaborasi dengan aktor-aktor masyarakat dan deliberasi, serta mengelola sumber daya alam secara adil dan transparan demi kemakmuran dan kemajuan Bangkalan,” kata Mathur. (Hab)

Baca Juga:  Masuk Tahap Kampanye, KPU Deklarasi Kampanye Damai Pilkada Bangkalan 2024

Berita Terkait

Mulai Sortir Lipat 758.796 Surat Suara Pilkada Sampang, KPU Targetkan Rampung 3 Hari
Pilgub Jatim 2024, Sultan Madura Dukung Khofifah – Emil
Terkait Kisruhnya Debat Publik Semalam, ini Komentar Dua Petinggi Partai di Bojonegoro
Komitmen Paslon MAJU Soal Infrastruktur, Ekonomi, dan Pendidikan dalam Debat Kandidat Pilkada Bangkalan 2024
‘Soddhu’ Mathur’, Cara Paslon Mathur-Jayus Gaet Pemuda Lewat Diskusi Santai
Khofifah-Emil Optimis Menang Satu Putaran di Pilgub Jatim 2024
Logistik Pilgub dan Pilbup Mulai Berdatangan di KPU Pamekasan
183 Hafiz Al-Qur’an Gelar Khataman di Kediaman Mathur, Doakan Keselamatan dan Kemenangan di Pilkada

Berita Terkait

Minggu, 27 Oktober 2024 - 14:31 WIB

Mulai Sortir Lipat 758.796 Surat Suara Pilkada Sampang, KPU Targetkan Rampung 3 Hari

Minggu, 20 Oktober 2024 - 16:42 WIB

Terkait Kisruhnya Debat Publik Semalam, ini Komentar Dua Petinggi Partai di Bojonegoro

Kamis, 10 Oktober 2024 - 01:27 WIB

Komitmen Paslon MAJU Soal Infrastruktur, Ekonomi, dan Pendidikan dalam Debat Kandidat Pilkada Bangkalan 2024

Kamis, 10 Oktober 2024 - 01:23 WIB

Mathur Husyairi Ibaratkan Bangkalan Seperti Meksiko, Banyak Korupsi?

Jumat, 4 Oktober 2024 - 23:08 WIB

‘Soddhu’ Mathur’, Cara Paslon Mathur-Jayus Gaet Pemuda Lewat Diskusi Santai

Jumat, 4 Oktober 2024 - 22:58 WIB

Khofifah-Emil Optimis Menang Satu Putaran di Pilgub Jatim 2024

Kamis, 3 Oktober 2024 - 14:47 WIB

Logistik Pilgub dan Pilbup Mulai Berdatangan di KPU Pamekasan

Selasa, 1 Oktober 2024 - 02:49 WIB

183 Hafiz Al-Qur’an Gelar Khataman di Kediaman Mathur, Doakan Keselamatan dan Kemenangan di Pilkada

Berita Terbaru