Pj Bupati Bojonegoro Kukuhkan Paskibraka Tahun 2024

- Admin

Rabu, 14 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOJONEGORO, SUARABANGSA.co.id – Pj. Bupati Bojonegoro secara resmi mengukuhkan 72 Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kab. Bojonegoro tahun 2024, pada Upacara Pengukuhan Paskibraka di Pendopo Malowopati Pemkab Bojonegoro, Rabu (14/08).

72 Paskibraka merupakan siswa-siswi tingkat SMA se Kabupaten Bojonegoro yang terpilih melalui berbagai seleksi yang bertugas dalam Pengibaran dan Penurunan Bendera Merah Putih dalam peringatan HUT RI Ke-79 di Alun-alun Kabupaten Bojonegoro.

Sebelum dikukuhkan, seluruh Anggota Paskibraka membaca Ikrar Putra Indonesia yang dipandu oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Mahmudi. Dan selanjutnya secara resmi, Adriyanto yang sekaligus Pembina Upacara mengukuhkan 72 Paskibraka Kabupaten Bojonegoro tahun 2024.

Baca Juga:  Begini Cara SMSI Bojonegoro Rayakan HPN di Pingir Waduk Pedang

“Dengan Memohon Ridho Tuhan Yang Maha Kuasa. Pada Hari Ini, Rabu Tanggal 14 Bulan Agustus Tahun 2024, Saya Kukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Tingkat Kabupaten Bojonegoro Tahun 2024, Yang Akan Bertugas Pada Tanggal 17 Agustus 2024. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa Memberikan Rahmat dan Kemudahan Dalam Menjalankan Tugas Negara,” ucap Adriyanto, Pj. Bupati Bojonegoro.

Usai mengukuhkan, Pj. Bupati Bojonegoro secara simbolis memasangkan Sabuk atau salah satu kelengkapan Atribut Paskibraka, Kepada Pemimpin Upacara yaitu Doktora Vania S.A.

Baca Juga:  Patroli di Udara, Forkopimda Jawa Timur Pantau Kepatuhan PPKM Darurat

Dalam kesempatan yang sama, Pj. Bupati Bojonegoro mengucapkan selamat atas terpilihnya 72 Anggota Paskibraka Kabupaten Bojonegoro.

Besar harapan dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab sebaik mungkin.

Penulis : Takim

Editor : Putri

Berita Terkait

Pj Bupati Bojonegoro Lantik 123 Pejabat, Ini Harapannya
Satpol PP Bojonegoro Peringatkan Manajemen PT Sata Tec Untuk Berporeasi Setelah Izin Keluar
Hadapi Permainan Tengkulak Menjelang Panen Raya, Ini Yang Dilakukan Pemkab Bojonegoro
Dukung Pengusaha UMKM, Dekranasda Bojonegoro Turut Berpartisipasi di INACRAFT 2025
DPRD Bojonegoro Lakukan Hearing Penataan Toko Modern, Dindagkop UM dan DPMPTSP Saling Lempar Tangung Jawab
Karyawan PT Sata Tec Geruduk Gedung DPRD Bojonegoro
Pj Bupati Bojonegoro Resmikan Gedung PIG Geopark, Begini Harapannya
Makanan Bergizi Gratis Mulai Dilakukan di Pamekasan, 2.935 Siswa Terima Manfaat
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 15:30 WIB

Satpol PP Bojonegoro Peringatkan Manajemen PT Sata Tec Untuk Berporeasi Setelah Izin Keluar

Kamis, 6 Februari 2025 - 15:22 WIB

Hadapi Permainan Tengkulak Menjelang Panen Raya, Ini Yang Dilakukan Pemkab Bojonegoro

Kamis, 6 Februari 2025 - 00:24 WIB

Dukung Pengusaha UMKM, Dekranasda Bojonegoro Turut Berpartisipasi di INACRAFT 2025

Rabu, 5 Februari 2025 - 11:46 WIB

DPRD Bojonegoro Lakukan Hearing Penataan Toko Modern, Dindagkop UM dan DPMPTSP Saling Lempar Tangung Jawab

Rabu, 5 Februari 2025 - 03:37 WIB

Karyawan PT Sata Tec Geruduk Gedung DPRD Bojonegoro

Selasa, 4 Februari 2025 - 00:38 WIB

Pj Bupati Bojonegoro Resmikan Gedung PIG Geopark, Begini Harapannya

Senin, 13 Januari 2025 - 14:55 WIB

Makanan Bergizi Gratis Mulai Dilakukan di Pamekasan, 2.935 Siswa Terima Manfaat

Senin, 6 Januari 2025 - 15:08 WIB

Sekitar 2,996 Warga Bojonegoro Menerima Program Makan Bergizi Gratis

Berita Terbaru

Uncategorized

Begini Cara SMSI Bojonegoro Rayakan HPN di Pingir Waduk Pedang

Senin, 17 Feb 2025 - 00:24 WIB