PROBOLINGGO, SUARABANGSA.co.id– Warga Desa Kedung Rejoso Kecamatan Kotaanyar Kabupaten Probolinggo Mendapatkan bantuan berupa besar dari anggota Kapolsek Kotaanyar yang saat itu mengalami sakit parah Rabu (06/12/2022).
Ibu Sumi aat ini mengalami strokes ringan Hingga membuatnya tak bisa menggerakkan badannya sendiri tanpa bantuan orang lain.
Membuat hati AIPDA Abin Ayaka Arif tersentuh dan langsung memberikan bantuan terhadap warganya tersebut ketika mendapatkan informasi.
“Saya dapat informasi dari warga terdekat ibu Sumi Sakit parah akhirnya saya langsung turun membantunya,” ucap saat diwawancarai media
Ia juga berkoordinasi dengan salah satu Ulama di tempat tersebut Gus Haafizh Farzeen Fayyadh Ubaidillah untuk membawa Sumi tersebut ke rumah sakit terdekat, agar segera bisa sembuh dari sakitnya.
“Tidak hanya kasus itu, seorang anggota Kapolsek AIPDA Abin Ayaka Arif sering mengeluarkan uang pribadinya untuk membantu orang yang kesusahan,” terangnya.
Menurutnya hal ini patut dicontoh oleh anggota Polsek lainya agar semua pihak kepolisian dan aparatur negara lainya bisa peduli terhadap warganya yang kesusahan.
Tidak hanya itu ia berharap Dinas Sosial Kabupaten Probolinggo agar segera turun langsung pada warga yang sedang kesusahan terutama warga ini belum mendapat bantuan apapun.