Bupati Bojonegoro Sapa Warganya di Papua

- Admin

Senin, 23 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KEEROM, SUARABANGSA.co.id – Bupati Bojonegoro Anna Mu’awanah menghadiri acara halal bihalal yang diselenggarakan oleh Ikatan Keluarga Bojonegoro Papua di Kabupaten Keerom, Minggu (22/5/2022).

Ketua Paguyuban Bojonegoro Keroom Bambang menyampaikan, bahwa kehadiran Bupati Bojonegoro bisa melepas rindu warga Bojonegoro akan kampung Halaman.

“Kita juga bisa mengetahui perkembangan dan kemajuan yang ada di Bojonegoro. Ini merupakan pertama kalinya Bupati hadir menyapa masyarakat Bojonegoro di Kabupaten Keerom sejak paguyuban pertama kali dibentuk,” ucap Bambang.

Ia berharap ke depan silaturahmi ini bisa terus berlanjut. Seperti diketahui, masyarakat Bojonegoro yang ada di Papua ini sekitar 2000 orang yang tersebar di Kabupaten Jayapura, Kota Jayapura dan Kabupaten Keerom.

Baca Juga:  Kepala Desa Plesungan Bojonegoro Kecewa Kinerja PPS di Desanya, Pendaftaran Baru Umumkan, Petugas Pantarlih Sudah Terisi Penuh

Mayoritas mereka bermata pencaharian sebagai petani holtikultura, ada juga yang menjadi pejabat, guru, anggota Dewan, pengusaha, penjahit dan sebagainya.

Wakil Bupati Keerom Wahfir Kosasih menyampaikan ucapan selamat datang kepada Bupati Bojonegoro dan Rombongan. Selain itu Wakil Bupati juga menyampaikan rasa terima kasih bupati Bojonegoro ke Kabupaten Keerom.

“Diharapkan silaturohmi ini bisa mempererat hubungan Masyarakat Bojonegoro di Kabupaten Keerom dan juga bisa menjalin sinergitas antara kabupaten Bojonegoro dengan Kabupaten Keerom,” terangnya.

Pada silaturohmi tersebut Bupati Bojonegoro Anna Muawanah menyampaikan, bahwa kegiatan “Tilik Bateh” ini sebagai pelepas rindu masyarakat Bojonegoro di Papua.

Baca Juga:  Di Acara Festival Getuk Parasa, Bupati Bojonegoro Ajak Milenial Dukung Program Ketahanan Pangan

“Serta untuk menjalin silaturahmi antar sesama masyarakat Bojonegoro meskipun kita berjauhan,” ucapnya.

Bupati Bojonegoro juga menyampaikan kondisi Bojonegoro saat ini kepada masyarakat Bojonegoro di Papua, sehingga meski jauh dari Bojonegoro masih bisa mengetahui kondisi Bojonegoro saat ini.

“Diharapkan kegiatan ini bisa mempererat rasa kekeluargaan di antara masyarakat Bojonegoro,” pungkasnya.

Berita Terkait

Jadi Tuan Rumah Pertemuan Rutin PKK, DWP, Pj Bupati Bojonegoro Beri Apresiasi
Satpol PP dan Damkar Pamekasan Sosialisasikan Tentang Rokok Ilegal
Pemkab Bojonegoro Gelar Takbir bersama di Pendopo Malowopati
Jaga Sinergitas, Pj Bupati Sampang Jalin Silaturahmi Bersama Insan Pers
Bojonegoro Mendapat Tambahan Pupuk Subsidi Sekitar 28 Triliun
Menteri PUPR Tinjau Proses Renovasi Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan Pamekasan
Paripurna Jawaban LKPJ Pj Bupati Bojonegoro, Hasilkan 30 Rekomendasi untuk 2024
Buka Musrenbang RKPD dan RPJPD Tahun 2025-2045, Ini Paparan Pj Bupati Sampang

Berita Terkait

Selasa, 23 April 2024 - 20:29 WIB

Kades Campurejo Berburu Rekomendasi, untuk ikut mencalonkan Pilkada 2024 di Bojonegoro

Minggu, 7 April 2024 - 01:42 WIB

Gerindra dan PDIP Jember Beri Sinyal Kuat Koalisi di Pilkada 2024

Kamis, 4 April 2024 - 23:20 WIB

Ribuan Masyarakat Jember Dukung Gus Fawait Jadi Bupati Jember

Rabu, 3 April 2024 - 11:39 WIB

Plt Ketua PSI Surabaya Serahkan Proses Hukum Kasus Dugaan Penyelewengan Banpol ke Polisi

Jumat, 29 Maret 2024 - 22:57 WIB

Ketua TKD Prabowo Gibran Bojonegoro Berterimakasih Kepada KPU dan Relawan

Selasa, 26 Maret 2024 - 15:09 WIB

Geruduk Kantor DPD PSI Surabaya, Massa Minta Erik Komala Dipecat

Kamis, 21 Maret 2024 - 12:05 WIB

DPC Projo Bojonegoro Ucapkan Selamat atas Kemenangan Prabowo-Gibran

Rabu, 20 Maret 2024 - 05:14 WIB

PPP Pamekasan Siapkan 4 Kader Terbaik Untuk Pilbup 2024

Berita Terbaru

Uncategorized

PJ Bupati Bojonegoro Launching Program Paman Sehati

Rabu, 24 Apr 2024 - 20:22 WIB