Ketahuan Nyedot Sabu, Pemuda Ini Akan Jadi Penghuni Baru Jeruji Besi

- Admin

Rabu, 10 Februari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, SUARABANGSA.co.id – Kepergok sedang nyedot sabu, Jamaluddin (25) warga Dusun Kolor, Desa Ketawang Larangan, Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep ini terancam menjadi penghuni di balik jeruji besi.

Pelaku diringkus pada hari Selasa (09/02) sekira pukul 24.30 Wib, oleh Polsek Ganding Polres Sumenep di rumahnya saat nyedot sabu.

Kasubag Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti S mengatakan bahwa pihak kepolisian menerima informasi dari warga bahwa di rumah tersangka jadi tempat transaksi narkoba dan tempat nyedot sabu.

“Kemudian anggota Polsek Ganding melakukan Penyelidikan kegiatan yang bersangkutan, kemudian mendapat informasi dan A1 bahwa Jamaluddin bersama 2 temanya Afif (To) alamat Dusun Kolor, Desa Ketawang Larangan, Kecamatan Ganding, serta Agung (TO) alamat Desa Lak Daya, Kecamatan Lenteng, telah melakukan pesta Narkotika jenis sabu di rumah milik Jamaluddin,” terangnya.

Baca Juga:  Bupati Pamekasan Resmikan Sumur Bor Program CSR

Oleh sebab itu, maka petugas langsung melakukan penggerebekan disertai penangkapan dan berhasil tertangkap satu orang tersangka Jamaluddin.

Adapun dua orang lainya berhasil melarikan diri, serta ditemukan barang bukti berupa satu kantong plastik klip kecil berisi narkotika jenis sabu serta barang bukti lain tersebut di atas.

“Hasil interogasi, Jamal mengakui barang bukti berupa satu poket sabu-sabu adalah milik Afif serta ia mengakui sering kali telah menggunakan sabu bersama-sama,” imbuhnya.

Pada saat ditangkap masing-masing telah menghisap dua kali secara bergantian, selanjutnya terlapor berikut barang buktinya diamankan ke kantor Polsek Ganding guna penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut.

Baca Juga:  Kecelakaan Scoopy dan Mobil Box di Batuan, Balita dan Seorang Gadis Meregang Nyawa

Adapun dua orang lainnya yang lari dilakukan lidik.

Dari TKP, polisi mengamankan satu kantong plastik klip kecil berisi Narkotika jenis sabu berat kotor ± 0,36 gram sisa dipakai. Seperangkat alat hisap terdiri dari sebuah bong dari botol kaca merek You-C1000 yang pada tutupnya warna kuning terdapat dua lubang masing-masing tersambung dengan sedotan warna putih dan pipet kaca.

Selain itu juga satu korek Api gas merek FAX, warna  merah sebagai kompor. Satu buah potongan sedotan warna putih sebagai sendok sabu. Satu buah sedotan warna putih sebagai sambungan ke bong. Satu unit HP merek Politron warna hitam kombinasi putih milik Jamaluddin.

Baca Juga:  Bupati Sumenep Lantik Pengurus DKS

Juga satu unit HP merek Oppo warna biru, berslikon warna hitam. Milik Afif (TO) berada di Lantai tempat duduk di depan Jamaluddin.

Akibat perbuatannya, pelaku terancam Pasal 112 ayat (1) Subs. Pasal 127 ayat (1) huruf a Undang-Undang RI No. 35 Tahun 2009, tentang Narkotika.

Berita Terkait

Kasus Dugaan Korupsi Gebyar Batik Pamekasan Mandek di Inspektorat
Polres Pamekasan Tangkap 4 Orang Pembuat Mercon Racikan
Oknum Guru di Bojonegoro Berbuat Cabul, Pengurus Yayasan Minta Maaf
Dampak Gempa di Tuban, Warga Sampang Rasakan 2 Kali Guncangan
Bojonegoro Diguncang Gempa, ASN di DPRD Berhamburan Keluar Gedung
Diduga Korupsi Banpol Rp 800 Juta, Pengurus PSI Surabaya Diadukan ke Polda Jatim
Jaga Kesehatan Jelang Bulan Puasa, Camat Torjun Gelar Senam Bersama
Prabowo-Gibran Menang, Jamaah Manaqib Kang Ten Group di Tuban Gelar Syukuran

Berita Terkait

Rabu, 27 Maret 2024 - 13:40 WIB

Pengurus NU Ranting Tanjungharjo Bojonegoro Keluar Komisariat, ini yang Dilakukan

Jumat, 22 Desember 2023 - 20:54 WIB

Baznas Pamekasan Bagi-bagi Uang Pada Warga Kurang Mampu

Rabu, 13 Desember 2023 - 12:56 WIB

Pemkab Pamekasan Rutin Berikan Bantuan Makanan Pada Lansia

Selasa, 21 November 2023 - 09:44 WIB

Jasa Raharja Serahkan Santunan Ahli Waris Laka Kereta Api VS Mikrobus di Lumajang

Senin, 13 November 2023 - 18:01 WIB

Melalui Bupati, PSHT Cabang Jember Serahkan Bantuan 400 Juta Untuk Palestina

Senin, 13 November 2023 - 17:54 WIB

Relawan Gema Berikan Bantuan Bocah Putus Sekolah di Pamekasan

Rabu, 27 September 2023 - 19:54 WIB

Gelar Donor Darah di Surabaya, Moorlife Targetkan 4500 Kantong Darah Serentak di 38 Provinsi

Kamis, 21 September 2023 - 12:55 WIB

Gadis Yatim di Pamekasan Ini Butuh Tempat Tinggal

Berita Terbaru