Seminggu Dua Kali Relawan Achmad Fauzi Berbagi Turba Bagikan Nasi Kotak

- Admin

Senin, 28 Februari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, SUARABANGSA.co.id – Bupati Sumenep, Madura, Jawa Timur, Achmad Fauzi rutin bagi-bagi Nasi Kotak kepada masyarakat.

Rutinitas bagi-bagi Nasi Kotak itu dilakukan dua kali dalam seminggu, yakni pada hari Minggu dan Rabu malam atau Malam Kamis.

Dalam kegiatan bertajuk ‘Berbagi Menuai Berkah’ ini, Bupati Achmad Fauzi menggerakkan Relawan Achmad Fauzi Peduli yang di dalamnya melibatkan banyak elemen.

Salah satunya teman-teman waktu masa kecil Bupati Achmad Fauzi atau yang dikenal dengan istilah Kanca Kona.

Anwar sala satu relawan aktif dalam kegiatan Achmad Fauzi Berbagi itu menyampaikan bahwa kegiatan bagi-bagi Nasi Kotak itu atas arahan Bupati Achmad Fauzi.

Baca Juga:  Dapat Penghargaan APE, Bupati Sumenep: Ini Harus Terus Dipertahankan

“Agar kami bergerak turun meringankan beban sesama khususnya mereka para abang becak, sopir, nelayan, pemulung atau orang-orang yang dianggap perlu diberi makanan siap saji,” ucap Anwar, Minggu malam (27/02/2022).

Untuk objek aksi berbagi itu, menurut pria kelahiran Batu Putih ini selalu pindah-pindah. Termasuk tempat membeli Nasi Kotak tidak fokus di satu katering saja.

“Sebagaimana yang selalu diingatkan oleh Bapak Bupati, dari kegiatan berbagi ini harus banyak dampak positifnya atau manfaatnya, tidak hanya kepada orang yang diberi tetapi juga kepada pelaku usaha katering,” aku Anwar.

Secara terpisah, Bupati Achmad Fauzi menerangkan bahwasanya tujuan dari kegiatan bagi-bagi Nasi Kotak itu untuk berbagi kebahagiaan dengan sesama.

Baca Juga:  Ini Langkah Jitu Bupati Sumenep Penuhi Kebutuhan APD Kesehatan

“Kita tidak harus menunggu banyak untuk berbagi, berikan apa yang kita punya kepada orang-orang yang membutuhkan sesuai dengan kemampuan kita, tentu yang paling penting harus didasari keikhlasan, supaya apa yang kita lakukan berbuah kebaikan,” kata Bupati Achmad Fauzi.

Tujuan lain dari kegiatan rutinitas itu, suami Nia Kurnia itu mengaku hanya berharap berkah dan doa dari orang-orang yang diberi Nasi Kotak itu.

“Memang satu Nasi Kotak itu terlihat sederhana bagi orang-orang yang mampu, tetapi tidak bagi mereka yang membutuhkan atau sedang kelaparan, sebungkus nasi merupakan nikmat yang luar biasa bagi mereka, makanya jangan menunggu banyak untuk berbagi rezeki, karena bisa saja yang sedikit itu yang paling dinanti,” terang Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep itu.

Baca Juga:  Penerimaan Dana Cukai Tembakau Miliaran Rupiah, Sampang Masih 'Digempur' Rokok Ilegal

Selain dari pada itu, Bupati Achmad Fauzi bertujuan supaya orang-orang disekitarnya memiliki aktivitas sosial guna membiasakan gotong royong untuk saling meringankan beban sesama.

“Agar kegiatan dalam komunitas Kanca Kona ini tidak sebatas ngobrol santai, ngopi, atau bernostalgia dengan masa lalu saja, tetapi ada hal positif yang dilakukan untuk kebaikan bersama,” tandas politisi muda ini.

Berita Terkait

Firma Hukum, PABOI dan RS Muhammadiyah se-Jatim Gelar Seminar Bahas UU Kesehatan di Surabaya
Peringati HUT ke 17, Ademos Gelar Halal Bihalal Bersama Mensesneg RI
Dari Empat Pilar dan Lembaga Non Government di Bojonegoro Ikuti Seminar HPN
Hendak Salip Truk, Mobil Pickup di Sampang Tabrak Pemotor hingga Tewas
Warga Pamekasan Geruduk Kantor PLN
Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini
Biaya Parkir Disebut Mahal, Begini Respon Pengelola Wisata Pantai Camplong Sampang
Tak Ada Fasilitas yang Ditawarkan, Tiket Masuk dan Biaya Parkir Pantai Wisata Camplong Mahal

Berita Terkait

Rabu, 24 April 2024 - 13:35 WIB

Hendak Salip Truk, Mobil Pickup di Sampang Tabrak Pemotor hingga Tewas

Senin, 22 April 2024 - 13:34 WIB

Satpol PP Pamekasan Sosialisasikan Kriteria Rokok Ilegal yang Tidak Boleh Dijual

Minggu, 14 April 2024 - 18:57 WIB

Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini

Rabu, 27 Maret 2024 - 22:53 WIB

Kasus Dugaan Korupsi Gebyar Batik Pamekasan Mandek di Inspektorat

Senin, 25 Maret 2024 - 19:46 WIB

Polres Pamekasan Tangkap 4 Orang Pembuat Mercon Racikan

Selasa, 19 Maret 2024 - 18:30 WIB

Diduga Korupsi Banpol Rp 800 Juta, Pengurus PSI Surabaya Diadukan ke Polda Jatim

Senin, 26 Februari 2024 - 15:44 WIB

Beraksi Sejak Tahun 2021, Pasutri Pelaku dan Satu Penadah Curanmor di Ciduk Satreskrim Polres Pamekasan

Sabtu, 24 Februari 2024 - 16:32 WIB

Motif Pengeboman Rumah KPPS di Pamekasan Bukan Soal Politik, Ternyata Soal Dendam

Berita Terbaru

Birokrasi

Pemkab Bojonegoro Raih Penghargaan WTP

Jumat, 3 Mei 2024 - 14:56 WIB

Kesehatan

Dinkes Pamekasan Gelar Senam Bersama

Rabu, 1 Mei 2024 - 15:25 WIB

Birokrasi

Pj Bupati Bojonegoro Launching ILP dan Lansia Sembada

Selasa, 30 Apr 2024 - 23:29 WIB