Peringati Hari Pahlawan — ASN, Polri dan TNI Tabur Bunga di TMP Kusuma Bangsa Sampang

- Admin

Selasa, 10 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMPANG, SUARABANGSA.co.id — Setelah menggelar upacara peringatan hari pahlawan, jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab Sampang bersama jajaran Kepolisian serta TNI melanjutkan upacara Ziarah Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Bangsa, Selasa (10/11/2020).

Pantauan suarabangsa.co.id dilokasi, tampak hadir dalam upacara kehormatan tersebut, Wakil Bupati Sampang H Abdullah Hidayat, Kajari Sampang Maskur, Ketua Pengadilan Negeri Iriyanto Priyatna Utama serta Kasdim 0828 Sampang Mayor Inf Jufri.

Pelaksanaan upacara ini tetap sesuai dengan protokol kesehatan, dimana jumlah peserta yang hadir pada kegiatan upacara tersebut sangat terbatas lantaran situasi pandemi Covid-19.

Baca Juga:  Antisipasi Penyebaran Covid-19, Satlantas Polres Sampang Dirikan Pos Lantas Tangguh

Kapolres Sampang AKBP Abdul Hafidz dikonfirmasi melalui Kabag Ops Polres AKP Roycke Hendrik Fransisco menyampaikan, bahwa tabur bunga dilakukan sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dalam perjuangan Kemerdekaan Republik Indonesia, khususnya untuk Kabupaten Sampang.

“Hari pahlawan ini kita laksanakan di tengah pandemi Corona atau covid-19, namun tetap kita menghargai jasa-jasa pahlawan yang sudah berjuang meraih kemerdekaan,” ujarnya.

Menurut Roycke, 10 November adalah menjadi momentum untuk lebih meningkatkan kecintaan kita sebagai bangsa kepada tanah air.

Baca Juga:  Binda Jatim dan Pemkab Pamekasan Launching Vaksinasi Booster

“Hari Pahlawan bermakna bagi generasi muda, sekarang yang perlu diwariskan nilai-nilai patriotisme dan kepahlawanan agar lebih cinta dan bangga dengan bangsa Indonesia,” tegasnya.

Roycke juga mengajak para pemuda milenial agar dapat melaksanakan dan mengisi hari kemerdekaan dengan hal-hal positif dan selalu mendoakan para pahlawan yang lebih dulu mendahului kita.

“Semoga arwah para pahlawan kita diterima di sisi Allah subhanahu wa taala tentunya ditempatkan di surga aamiin,” tutupnya.

Berita Terkait

Personil Gabungan Satlantas Polres Pamekasan Lakukan Penertiban Knalpot Brong
Jadi Tuan Rumah Pertemuan Rutin PKK, DWP, Pj Bupati Bojonegoro Beri Apresiasi
Niat Nonton Festival Pegon, Pasutri di Jember Tabrak Ranting Pohon, Suami Tewas di Tempat
Warga Pamekasan Geruduk Kantor PLN
Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini
Biaya Parkir Disebut Mahal, Begini Respon Pengelola Wisata Pantai Camplong Sampang
Tak Ada Fasilitas yang Ditawarkan, Tiket Masuk dan Biaya Parkir Pantai Wisata Camplong Mahal
Pemkab Bojonegoro Gelar Takbir bersama di Pendopo Malowopati

Berita Terkait

Rabu, 17 Januari 2024 - 11:05 WIB

Mau Berlibur ke Pamekasan, Berikut 5 Rekomendasi Wisata Pantai yang Instagramable

Selasa, 16 Januari 2024 - 22:15 WIB

Florawisata San Terra, Objek Wisata Recommended yang Lagi Viral di Batu Malang

Senin, 18 Desember 2023 - 15:55 WIB

Liburan Nataru Akan Segera Tiba, Pantai The Legend Pamekasan Mulai Berbenah

Minggu, 8 Oktober 2023 - 10:53 WIB

Kalimantan Selatan Promosikan Geopark Meratus Ke Masyarakat Surabaya

Sabtu, 7 Oktober 2023 - 18:14 WIB

Oktober Penuh Event, Bupati Sumenep Ajak Masyarakat Jatim Meriahkan Hari Jadi Sumenep

Sabtu, 7 Oktober 2023 - 11:16 WIB

Hari Jadi Kabupaten Sumenep ke-754, Bakal Dimeriahkan Festival Musik Tong Tong

Minggu, 27 Agustus 2023 - 11:37 WIB

Di Bojonegoro ada Tempat Wisata Bersejarah Loh, ada Petilasan Raja Mashur

Jumat, 18 Agustus 2023 - 21:27 WIB

Kades Pungpungan Optimis Pungpungan Corner Jadi Juara di Bojonegoro Innovative Award 2023

Berita Terbaru