Atasi Kelangkaan Minyak Goreng, Disperindag Probolinggo Gelar Operasi Pasar

- Admin

Senin, 31 Januari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PROBOLINGGO, SUARABANGSA.co.id – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Probolinggo bersinergi dengan Disperindag Provinsi Jawa Timur melalui Vendor PT Mega Surya Mas Surabaya menggelar Operasi Pasar Minyak Goreng, Senin (31/01/2022).

Hal itu dilalukan untuk mengantisipasi kelangkaan minyak goreng yang akhir-akhir ini mengalami kelangkaan stock.

Operasi pasar minyak goreng yang dimulai pukul 07.30 WIB ini dilaksanakan di Pasar Dringu sebanyak 2.500 liter dan Pasar Leces sebanyak 2.500 liter dengan harga Rp 13.500 per liternya.

Kegiatan operasi pasar minyak goreng inipun diserbu oleh masyarakat yang datang ke pasar. Masyarakat yang didominasi ibu rumah tangga ini rela mengantri untuk mendapatkan minyak goreng murah seharga Rp 13.500 per liter.

Baca Juga:  Bersama PMI Jatim, Pemkab Probolinggo Terjunkan Kendaraan Bermuatan 5000 Liter Disinfektan

Plt Kepala Disperindag Kabupaten Probolinggo Moh. Natsir mengatakan operasi pasar minyak goreng ini dilakukan dalam rangka untuk menindaklanjuti arahan pemerintah terkait kebijakan minyak goreng 1 harga.

“Operasi pasar minyak goreng ini diperuntukkan bagi warga masyarakat Kabupaten Probolinggo. Oleh karena itu, masyarakat yang akan membeli harus membawa foto copy KTP Kabupaten Probolinggo. Supaya ada pemerataan, pembelian dibatasi maksimal 2 liter,” katanya.

Menurut Natsir, operasi pasar minyak goreng murah ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan kelangkaan minyak goreng yang terjadi di tengah-tengah masyarakat.

Baca Juga:  Pemkab Probolinggo Lakukan Tera Ulang Semua Timbangan

“Melalui kegiatan ini harapanya agar masyarakat Kabupaten Probolinggo dapat memperoleh minyak goreng dengan harga yang lebih terjangkau,” harapnya.

Berita Terkait

Firma Hukum, PABOI dan RS Muhammadiyah se-Jatim Gelar Seminar Bahas UU Kesehatan di Surabaya
Peringati HUT ke 17, Ademos Gelar Halal Bihalal Bersama Mensesneg RI
Dari Empat Pilar dan Lembaga Non Government di Bojonegoro Ikuti Seminar HPN
Hendak Salip Truk, Mobil Pickup di Sampang Tabrak Pemotor hingga Tewas
Warga Pamekasan Geruduk Kantor PLN
Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini
Biaya Parkir Disebut Mahal, Begini Respon Pengelola Wisata Pantai Camplong Sampang
Tak Ada Fasilitas yang Ditawarkan, Tiket Masuk dan Biaya Parkir Pantai Wisata Camplong Mahal

Berita Terkait

Rabu, 24 April 2024 - 13:35 WIB

Hendak Salip Truk, Mobil Pickup di Sampang Tabrak Pemotor hingga Tewas

Senin, 22 April 2024 - 13:34 WIB

Satpol PP Pamekasan Sosialisasikan Kriteria Rokok Ilegal yang Tidak Boleh Dijual

Minggu, 14 April 2024 - 18:57 WIB

Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini

Rabu, 27 Maret 2024 - 22:53 WIB

Kasus Dugaan Korupsi Gebyar Batik Pamekasan Mandek di Inspektorat

Senin, 25 Maret 2024 - 19:46 WIB

Polres Pamekasan Tangkap 4 Orang Pembuat Mercon Racikan

Selasa, 19 Maret 2024 - 18:30 WIB

Diduga Korupsi Banpol Rp 800 Juta, Pengurus PSI Surabaya Diadukan ke Polda Jatim

Senin, 26 Februari 2024 - 15:44 WIB

Beraksi Sejak Tahun 2021, Pasutri Pelaku dan Satu Penadah Curanmor di Ciduk Satreskrim Polres Pamekasan

Sabtu, 24 Februari 2024 - 16:32 WIB

Motif Pengeboman Rumah KPPS di Pamekasan Bukan Soal Politik, Ternyata Soal Dendam

Berita Terbaru

Birokrasi

Pemkab Bojonegoro Raih Penghargaan WTP

Jumat, 3 Mei 2024 - 14:56 WIB

Kesehatan

Dinkes Pamekasan Gelar Senam Bersama

Rabu, 1 Mei 2024 - 15:25 WIB

Birokrasi

Pj Bupati Bojonegoro Launching ILP dan Lansia Sembada

Selasa, 30 Apr 2024 - 23:29 WIB