PAMEKASAN, SUARABANGSA.co.id – Pembangunan Kantor Dewan Pimpinan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur (Jatim), hingga saat ini masih sebatas perencanaan.
Hal itu disampaikan oleh Sekwan DPRD Nur Hidjayatul Firdaus, saat ditemui di ruang kerjanya pada kamis 6 Maret 2025 siang.
“InsyaAllah di tahun ini sudah disiapkan dokumen perencanaan, mudah-mudahan keuangan pemkab membaik, dan semoga ada program dari pemerintah pusat,” ucapnya.
Sementara itu ditemui terpisah Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (DPRKP) Kabupaten Pamekasan Muharram mengatakan bahwa, perencanaan tersebut untuk tahun ini secara administrasi sudah selesai dibuatkan.
“Kita harus cari tempatnya dulu, dengan menggelar study kelayakan, baru kita buat kajian seperti, bagaimana lalu lintasnya, tata ruangnya, dan lainnya, ketika tempat persentatif kemudian lanjut ke pembangunan gedung, nanti kita pakai tenaga ahli konsultan untuk menilai semua aspek,” ujarnya.
Muharram juga menambahkan, sementara untuk tempat yang akan diusulkan salah satunya adalah di gor nyalaran, akan tetapi menurut prosedur harus ada beberapa tempat yang diajukan, minimal ada tiga tempat, dan itupun diusahakan milik Pemkab sendiri.
“Nanti mana yang layak disitulah kita bangun, karena kalau kita harus beli, yang jelas harganya sangat mahal dan anggarannya takut tidak cukup,” ujarnya.
“Ketika sudah siap semua, InsyaAllah tahun 2025 ini, pembangunan kantor DPRD kabupaten Pamekasan akan terealisasi,” imbuhnya.
Penulis : Wiwin
Editor : Putri