Ikut Sukseskan Pelaksanaan Pilkada, SMSI Sumenep Gelar Sosialisasi Bagi Komunitas Kepulauan

- Admin

Jumat, 18 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, SUARABANGSA.co.id – Dalam rangka ikut menyukseskan pelaksanaan Pilgub dan Pilbup 2024, Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Sumenep gelar sosialisasi Pilkada Serentak 2024 dengan menggandeng KPU setempat. Jumat, (18/10/2024).

Sosialisasi tersebut menyasar komunitas kepulauan, dengan mengusung tema ‘Peran Komunitas Kepulauan dalam Mensukseskan Pilkada Serentak 2024’ yang dilaksanakan di Gedung SKD, Batuan.

Ketua KPU Sumenep, Nurussyamsi dalam sambutannya menyampaikan terima kasih karena SMSI Sumenep telah berkolaborasi demi menyukseskan pemilu tahun ini.

“Terima kasih pada SMSI Sumenep, KPU memang ingin melibatkan pers dalam memaksimalkan sosialisasi tahapan pemilu,” ujarnya.

Baca Juga:  Polres Sumenep Ringkus Warga Sampang

Menurutnya, sosialisasi tersebut bertujuan untuk memastikan seluruh tahapan pemilu tahun ini berjalan lancar dengan melibatkan semua elemen masyarakat guna mendapat edukasi dan wawasan kepemiluan.

Lebih-lebih, untuk pemuda kepulauan yang tergabung di sebuah komunitas hal ini sangat memungkinkan membantu tahapan pemilu bisa berjalan sesuai harapan.

“Peran teman-teman mahasiswa atau pemuda kepulauan akan sangat membantu kami sebagai penyelengara. Sehingga masyarakat yang masih belum tahu informasi berkaitan dengan Pilkada 2024, maka pemuda bisa membantu kami.” harapanya.

Di lain sisi, Kepala Bakesbangpol Kabupaten Sumenep, Achmad Dzulkarnain mengatakan bahwa secara geografis kepulauan memang berbeda dengan daratan.

Baca Juga:  Wabup Sumenep Ajak Masyarakat Jaga Sumber Produktivitas Peningkatan Ekonomi

Menurutnya, banyak hal yang perlu di perhatikan oleh pemerintah mengingat akses yang cukup jauh, bahkan pemerataan akses internet diakuinya masih belum sepenuhnya maksimal.

“Internet memang tidak menyeluruh, untuk itu penting peran pemuda kepulauan untuk membantu memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang perkembangan Pilkada tahun ini.” terangnya.

Sementara, Ketua SMSI Sumenep, Wahyudi menyampaikan peran pemuda sebagai kontrol demokrasi dalam Pilkada serentak 2024 sangatlah penting, sebab sepertiga pemilih berada di kepulauan.

“Sengaja kami hadirkan komunitas kepulauan agar mereka bisa uptodate mengikuti perkembangan Pilkada saat ini,” kata Wahyu sapaan akrab.

Baca Juga:  Persoalan Mobil Siaga, AKD Temui DPRD Bojonegoro

Ia meneyebutkan, komunitas yang dihadirkan merupakan warga asli kepulauan diantaranya dari Saseel, Sapangkur, Paliyat, Sapeken, Pagerungan dan Saor Saebus.

“Mereka adalah keterwakilan warga kepulauan yang bakal menentukan siapa yang bakal menjadi pemimpinnya selama 5 tahun kedepan,” ucapnya.

Penulis : Hairul

Editor : Putri

Berita Terkait

Ular Piton Sepanjang 5,2 Meter Bahayakan Warga Sampang, Petugas Damkar Turun Tangan
Momen Puasa, PSHT Rayon Sukorejo Bojonegoro Lakukan Buka Bersama
SMSI Bojonegoro Berbagi Ratusan Paket Takjil
Tingkatkan Pelayanan, RSUD dr Mohammad Zyn Sampang Gelar Forum Komunikasi Publik
Balap Liar dan Baku Hantam Jelang Magrib, Warga Probolinggo Resah
Napi Kasus Narkoba Rutan Kelas IIB Sampang Meninggal di Rumah Sakit
Rancangan Teknokratik RPJMD Lima Tahun, Pemkab Sampang Bahas Isu dan Sasaran Penting
Sampang Geger, Bayi Perempuan Tanpa Busana Ditemukan Tergeletak di Sawah

Berita Terkait

Senin, 24 Maret 2025 - 13:57 WIB

Ular Piton Sepanjang 5,2 Meter Bahayakan Warga Sampang, Petugas Damkar Turun Tangan

Jumat, 21 Maret 2025 - 10:15 WIB

Tingkatkan Pelayanan, RSUD dr Mohammad Zyn Sampang Gelar Forum Komunikasi Publik

Kamis, 20 Maret 2025 - 12:40 WIB

Napi Kasus Narkoba Rutan Kelas IIB Sampang Meninggal di Rumah Sakit

Rabu, 19 Maret 2025 - 12:47 WIB

Rancangan Teknokratik RPJMD Lima Tahun, Pemkab Sampang Bahas Isu dan Sasaran Penting

Senin, 17 Maret 2025 - 10:05 WIB

Sampang Geger, Bayi Perempuan Tanpa Busana Ditemukan Tergeletak di Sawah

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:52 WIB

Maling di Sampang Kepergok saat Beraksi, Kabur tapi Motornya Ditinggal di Lokasi

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:24 WIB

Polda Jatim Gerebek Produsen MinyaKita Palsu di Sampang, Polres dan Pemkab Dinilai Kecolongan

Selasa, 11 Maret 2025 - 09:12 WIB

Beberapa Jam Setelah Beraksi, Polres Sampang Tangkap Pelaku Pembunuh Pria di Sokobanah

Berita Terbaru

Daerah

SMSI Bojonegoro Berbagi Ratusan Paket Takjil

Jumat, 21 Mar 2025 - 18:22 WIB