BOJONEGORO, SUARABANGSA.co.id – Dalam ulang tahunya yang ke 58 Tahun Partai Golongan Karya (Golkar) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Bojonegoro mengadakan jalan santai yang diikuti kurang lebih, 3500 Warga Bojonegoro.
Tiket jalan santai tersebut ditargetkan 5000 peserta, sampai pelaksanaan acara hampir 3500 tersebar.
Dari 1500 yang ber KTA Golkar, dan yang 2000 Simpatisan warga Bojonegoro. (16/10/2022).
Mitro’atin selaku ketua DPD Golkar Bojonegoro mengatakan kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka memperingati Ulang tahun Golkar yang ke 58 tahun dan memperingati hari jadi Bojonegoro yang ke 345 tahun. Dan kegiatan tersebut diikuti kurang lebih 3500 peserta, dan harapnya Golkar kedepan bisa menang di Bojonegoro.
“Kegiatan ini dalam rangka ulang tahun Golkar ke 58 Tahun dan juga bagian dari memperingati Hari jadi Bojonegoro ke 345 tahun, saya minta doa warga Bojonegoro Golkar ke depan bisa menang lagi,” harapnya.
Lanjutnya, kegiatan jalan santai tersebut didaftarkan ke MURI dalam rangka jalan santai serentak dan terbesar, berhadiah dan geratis. Kegiatan jalan santai ini hadiah utama sepeda motor listrik, lemari es, mesin cuci dan dorprise yang kurang lebih 250 hadiah.
“Dalam kegiatan ini tidak hanya Bojonegoro saja yang mengadakan, se-Jawa timur dan serentak se Indonesia menyelenggarakan di tiap kabupaten, hal tersebut untuk mencetak Jalan santai terbesar dan di daftarkan muri sebagai pemecah rekor jalan santai terbesar di Indonesia,” terangnya.
Dalam pantauan awak media suara bangsa, semua unsur fraksi DPD Golkar Bojonegoro Hadir, Fredy Purnomo anggota Dewan Provinsi pun nampak hadir mewakil DPW Golkar Jawa timur, Mitro’atin ketua DPD Golkar Bojonegoro, Anggota perwakilan dari KIB pun juga nampak hadir.
Dan selain jalan santai juga dilakukan senam masal dan sarapan pagi bersama.