Jadwal Pilkades Serentak di Sampang Belum Ada Kejelasan, DPMD: Tunggu Kajian Perbup

- Admin

Kamis, 1 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMPANG, SUARABANGSA.co.id — Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur yang rencananya akan diikuti oleh 111 Desa pada tahun 2021, hingga kini masih belum ada kejelasan.

Ketidakjelasan itu disesalkan beberapa pihak. Terlebih warga masyarakat yang menunggu pesta demokrasi 5 tahunan itu. Bahkan menimbulkan simpang siur informasi soal pelaksanaan Pilkades serentak tersebut.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sampang R Chalilurrachman mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan kajian terkait Pilkades serentak. Sebab, kata dia, ada tambahan pendukung teknis sesuai dengan Permendagri terkait protokol kesehatan Covid-19.

Baca Juga:  Ingin Ada Efisiensi dan Efektivitas, Pemkab Sampang Genjot Perampingan Struktur Pemerintah

“Kami masih menunggu kajian Perbup mengenai pelaksanaan Pilkades ini, karena akan dilaksanakan di tengah Pandemi Covid-19,” kata Chalilurrachman, usai menemui salah satu lembaga masyarakat dikantornya, Kamis (01/04/2021).

Ketika ditanya soal kapan jadwal tahapan itu dipublikasikan dan di sosialisasikan, mantan Camat Camplong ini tidak menjelaskan secara rinci pertanyaan yang diajukan awak media.

“Pada saatnya nanti pasti akan kami umumkan dan di sosialisasikan mengenai pelaksanannya karena ada beberapa peraturan yang berbeda dari tahun sebelumnya,” tandas Chalilurrachman.

Ditempat yang sama, salah satu lembaga masyarakat yang mendatangi kantor DPMD Kabupaten Sampang meminta kejelasan mengenai pelaksanaan Pilkades serentak pada tahun ini, karena beredar kabar bahwa Pilkades di Sampang ditunda hingga tahun 2025.

Baca Juga:  Eks Distributor Tuduh Produsen Salah Satu Biang Keladi Rekayasa Penyaluran Pupuk di Bondowoso

“Ada kabar pelaksanaan Pilkades serentak di Sampang ditunda sampai tahun 2025 mendatang, jadi kami mohon agar Pemkab Sampang segera menangani rumor yang viral dikalangan masyarakat,” tuturnya.

Ia juga meminta kepada pemkab setempat untuk segera memberikan jawaban tegas mengenai Pilkades pada tahun ini. Namun bila pelaksanaannya ditunda pada tahun 2025, Pemkab harus memberikan alasan yang tepat mengenai penundaan tersebut.

“Kami meminta pada pemerintah daerah, secepatnya memberikan penjelasan terkait jadwal pelaksanaan Pilkades serentak ini. Agar tidak menimbulkan keresahan informasi di masyarakat,” tandasnya.

Baca Juga:  Tersangka Pelaku Pungli Pasar Lenteng, Seorang ASN dan Dua PHL Diancam Hukuman Penjara Seumur Hidup

Berita Terkait

Pemkab Bojonegoro Raih Penghargaan WTP
Pj Bupati Bojonegoro Launching ILP dan Lansia Sembada
Bila terjadi Koalisi Permanen Pilgub Jatim dan Pilkada Bojonegoro, PAN Bojonegoro Tegak Lurus DPP
Dapat Tambahan Jabatan Menjadi 8 Tahun, 360 Kepala Desa se Bojonegoro Syukuran
Peringati HUT ke 17, Ademos Gelar Halal Bihalal Bersama Mensesneg RI
Dari Empat Pilar dan Lembaga Non Government di Bojonegoro Ikuti Seminar HPN
Hendak Salip Truk, Mobil Pickup di Sampang Tabrak Pemotor hingga Tewas
Kades Campurejo Berburu Rekomendasi, untuk ikut mencalonkan Pilkada 2024 di Bojonegoro

Berita Terkait

Jumat, 3 Mei 2024 - 14:56 WIB

Pemkab Bojonegoro Raih Penghargaan WTP

Selasa, 30 April 2024 - 23:29 WIB

Pj Bupati Bojonegoro Launching ILP dan Lansia Sembada

Selasa, 23 April 2024 - 20:22 WIB

Jadi Tuan Rumah Pertemuan Rutin PKK, DWP, Pj Bupati Bojonegoro Beri Apresiasi

Senin, 22 April 2024 - 19:38 WIB

Satpol PP dan Damkar Pamekasan Sosialisasikan Tentang Rokok Ilegal

Rabu, 10 April 2024 - 17:24 WIB

Pemkab Bojonegoro Gelar Takbir bersama di Pendopo Malowopati

Kamis, 4 April 2024 - 18:14 WIB

Jaga Sinergitas, Pj Bupati Sampang Jalin Silaturahmi Bersama Insan Pers

Selasa, 2 April 2024 - 22:44 WIB

Bojonegoro Mendapat Tambahan Pupuk Subsidi Sekitar 28 Triliun

Jumat, 29 Maret 2024 - 22:26 WIB

Menteri PUPR Tinjau Proses Renovasi Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan Pamekasan

Berita Terbaru

Birokrasi

Pemkab Bojonegoro Raih Penghargaan WTP

Jumat, 3 Mei 2024 - 14:56 WIB

Kesehatan

Dinkes Pamekasan Gelar Senam Bersama

Rabu, 1 Mei 2024 - 15:25 WIB

Birokrasi

Pj Bupati Bojonegoro Launching ILP dan Lansia Sembada

Selasa, 30 Apr 2024 - 23:29 WIB

Hiburan

Mensesneg Meriahkan Panggung Gor The Dozs di Dolok Gede

Senin, 29 Apr 2024 - 18:49 WIB