Disuntik Vaksin Covid-19, Ketua PCNU Sampang Imbau Masyarakat Tak Perlu Takut Divaksin

- Admin

Kamis, 28 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMPANG, SUARABANGSA.co.id — Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sampang, KH Itqon Bushiri, menjadi satu diantara tokoh publik yang mendapatkan suntik vaksin Sinovac perdana di Sampang.

Ia bersama Wakil Bupati Sampang H Abdullah Hidayat, para pejabat daerah dan juga sejumlah tokoh agama menerima suntik vaksin di Pendopo Trunojoyo Bupati Sampang, Jalan Wijaya Kusuma, pada Kamis (28/01/2021) sekitar pukul 10.58 WIB.

Usai penyuntikan itu, ia mengaku merasa lebih tenang. Lantaran vaksinasi tersebut sebagai ikhtiar bersama untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Bumi Bahari.

Baca Juga:  Disporabudpar Sampang Ancam Cabut Izin Orkes yang Nekat Tampil Ditengah Pemberlakuan PPKM Darurat

Menurutnya, masyarakat Sampang, tidak perlu meragukan program vaksinasi ini. Terlebih, Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan BPOM juga telah menetapkan bahwa vaksin Sinovac aman, halal dan suci.

“Vaksin ini kan oleh MUI sudah dinyatakan halal dan suci, jadi tidak ada masalah. Alhamdulillah, hari ini saya bisa mengikuti vaksinasi,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Kiai Itqon mengimbau kepada seluruh pengurus dan kader NU, serta Nahdliyin di Kabupaten Sampang agar turut mendukung dan menyukseskan program vaksinasi yang dilakukan pemerintah.

“Setelah menjalani vaksinasi perdana, saya  mengimbau kepada seluruh pengurus dan kader NU, serta Nahdliyin untuk ikut serta mendukung dan menyukseskan vaksinasi yang dilakukan pemerintah. Bahkan hal ini bisa menjadi wasilah agar Covid-19 segera berakhir,” tegasnya.

Baca Juga:  Jadwal Audiensi Kembali Ditunda, Jaringan Kawal Demokrasi Sebut Bawaslu Sampang Plin Plan

Dirinya berharap agar masyarakat tidak perlu takut dan ragu, karena vaksin ini aman dan halal. “Tidak perlu takut dan ragu, yakinlah bahwa vaksin ini aman dan halal. Mudah-mudahan Allah SWT segera mengakhiri pandemi Covid-19 ini, aamiin,” harapnya.

Lebih jauh Kiai Itqon mengungkapkan, saat disuntik vaksin tersebut dirinya tidak merasakan sakit serta tidak ada gejala efek samping yang timbul sesudahnya.

“Saat disuntik vaksin saya tidak merasakan sakit sama sekali dan sampai detik ini aman tidak ada keluhan apapun. Semoga sehat terus,” pungkasnya.

Baca Juga:  Satlantas Polres Sampang Beri Bantuan Sembako Pada Korban Laka Lantas

Berita Terkait

Dinkes Pamekasan Gelar Senam Bersama
Peringati HUT ke 17, Ademos Gelar Halal Bihalal Bersama Mensesneg RI
Antisipasi DBD, Kadinkes Pamekasan Imbau Warga Lakukan Ini
Dari Empat Pilar dan Lembaga Non Government di Bojonegoro Ikuti Seminar HPN
Hendak Salip Truk, Mobil Pickup di Sampang Tabrak Pemotor hingga Tewas
Niat Nonton Festival Pegon, Pasutri di Jember Tabrak Ranting Pohon, Suami Tewas di Tempat
Warga Pamekasan Geruduk Kantor PLN
Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini

Berita Terkait

Jumat, 26 April 2024 - 13:52 WIB

Dari Empat Pilar dan Lembaga Non Government di Bojonegoro Ikuti Seminar HPN

Rabu, 24 April 2024 - 13:35 WIB

Hendak Salip Truk, Mobil Pickup di Sampang Tabrak Pemotor hingga Tewas

Minggu, 14 April 2024 - 18:57 WIB

Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini

Minggu, 14 April 2024 - 14:51 WIB

Biaya Parkir Disebut Mahal, Begini Respon Pengelola Wisata Pantai Camplong Sampang

Sabtu, 13 April 2024 - 15:39 WIB

Tak Ada Fasilitas yang Ditawarkan, Tiket Masuk dan Biaya Parkir Pantai Wisata Camplong Mahal

Jumat, 5 April 2024 - 17:46 WIB

Gelar Buka Puasa Bersama, RSUD dr Mohammad Zyn Sampang Santuni Anak Yatim

Kamis, 4 April 2024 - 18:14 WIB

Jaga Sinergitas, Pj Bupati Sampang Jalin Silaturahmi Bersama Insan Pers

Minggu, 31 Maret 2024 - 23:30 WIB

Gelar Seminar Parenting Mahasiswa PPG Prajabatan Universitas Jember di Desa Wonoasri: Mengatasi Isu Baby Blues

Berita Terbaru

Kesehatan

Dinkes Pamekasan Gelar Senam Bersama

Rabu, 1 Mei 2024 - 15:25 WIB

Birokrasi

Pj Bupati Bojonegoro Launching ILP dan Lansia Sembada

Selasa, 30 Apr 2024 - 23:29 WIB

Hiburan

Mensesneg Meriahkan Panggung Gor The Dozs di Dolok Gede

Senin, 29 Apr 2024 - 18:49 WIB