Memanas! Organisasi Sayap Partai PPP Sampang Adukan Dedi Dores ke Polisi dengan Pasal Fitnah

- Admin

Rabu, 2 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMPANG, SUARABANGSA.co.id Organisasi sayap Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, hari ini menyambangi Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres setempat, Rabu (02/08/2023).

Pantauan kontributor suarabangsa.co.id, organisasi sayap partai PPP yang datang ke Mapolres itu yakni Gerakan Pemuda Ka’bah (GPK), Angkatan Muda Ka’bah (AMK) dan Generasi Muda Pembangunan Indonesia (GMPI).

Mereka melaporkan balik mantan anggota DPRD Kabupaten Sampang, Dedi Dores, atas tuduhan pencemaran nama baik.

Sebelumnya, Dedi Dores melaporkan Ketua, Sekretaris dan Bendahara DPC PPP Sampang ke Mapolda Jatim, atas dugaan penggelapan dana kompensasi pileg tahun 2019.

Baca Juga:  Festival Tradisi Islam Nusantara NU Banyuwangi Memukau, Presiden RI Berikan Ini Kepada Alfiah Ibnu Malik

Dedi Dores yang merupakan anggota DPRD Sampang itu adalah mantan kader PPP yang telah di PAW karena dianggap tidak membayar kompensasi Pileg dan juga iuran partai.

“Kami dari banom partai PPP merespon atas laporan Dedi Dores ke Polda Jatim, yang menuduh ketua, bendahara dan juga sekretaris PPP Sampang telah menggelapkan dana kompensasi Pileg,” kata Ketua AMK, Nurul Huda.

Dalam hal ini, Huda menyebut, jika Dedi Dores telah melakukan fitnah. Untuk itu, ia bersama-sama dengan banom lainnya melaporkan balik atas tuduhan itu.

“Pernyataan Dedi Dores ini adalah fitnah yang sangat keji. Jadi, agar supaya tidak menjadi isu yang bias maka kami berinisiatif untuk melaporkan balik atas tuduhan itu,” akunya.

Baca Juga:  Ciptakan Lingkungan Kerja Sehat, Polsek Torjun Polres Sampang Tanam Pohon Mahoni

Atas dasar itu, Huda menyatakan, Dedi Dores diduga telah melakukan pelanggaran dugaan tindak pidana pencemaran nama baik, serta dugaan pelanggaran Undang–Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).

“Karena setelah Dedi Dores melaporkan ke Polda Jatim, kemudian merilis di beberapa media sehingga sangat meresahkan dan juga merugikan Partai PPP,” ungkapnya.

Huda memastikan, bahwa apa yang dilaporkan oleh Dedi Dores itu tidak benar. kata dia, DPC PPP sama sekali tidak menggelapkan dana kompensasi pileg tersebut.

“Itu bukan digelapkan ya. Akan tetapi ada perjanjian dan kesepakatan antara Dedi Dores dengan partai PPP, bahwa uang kompensasi yang sudah di setor itu nantinya akan dikembalikan setelah proses hukum selesai,” bebernya.

Baca Juga:  Soal Papan Reklame Rusak di Simpang Tiga Diponegoro, Satpol PP Sampang Cek Perizinan

Huda mengaku saat melaporkan membawa sejumlah barang bukti berupa surat perjanjian antara Dedi Dores dengan partai serta bukti berupa screenshot berita-berita yang tidak benar.

Dirinya mendesak kepada penegak hukum untuk segera menindaklanjuti aduan mereka.

“Kami harap Polres segera memproses laporan kami, agar ada efek jera sehingga yang bersangkutan tidak lagi memberikan keterangan jelek terhadap partai PPP,” pungkasnya.

Berita Terkait

Sampang Geger, Bayi Perempuan Tanpa Busana Ditemukan Tergeletak di Sawah
Pembangunan Kantor DPRD Pamekasan Masih Tahap Perencanaan
Maling di Sampang Kepergok saat Beraksi, Kabur tapi Motornya Ditinggal di Lokasi
Polda Jatim Gerebek Produsen MinyaKita Palsu di Sampang, Polres dan Pemkab Dinilai Kecolongan
Beberapa Jam Setelah Beraksi, Polres Sampang Tangkap Pelaku Pembunuh Pria di Sokobanah
Sampang Viral Lagi, Beredar Video Pria Bersimbah Darah Terkapar, Diduga Gegara Asmara
Tujuh Warga Sampang Ditangkap Polisi saat Asyik Judi Remi di Malam Ramadhan
Kebakaran Gudang di Bojonegoro, Polres dan Damkarmat Cepat Tanggapi Laporan Warga

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 11:50 WIB

Demi Turunkan Kemiskinan Esktrim, Bupati Bojonegoro Akan Naikan IPM

Selasa, 18 Maret 2025 - 11:16 WIB

Bupati Bojonegoro Akan Tutup Toko Modern Ilegal yang Bandel

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:24 WIB

Polda Jatim Gerebek Produsen MinyaKita Palsu di Sampang, Polres dan Pemkab Dinilai Kecolongan

Rabu, 12 Maret 2025 - 12:16 WIB

Sekwan Akan Lakukan Efisiensi Anggaran, Tapi Ketua DPRD Bojonegoro Akan Beli Mobdin Baru

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:52 WIB

BUMD Ketahan Pangan Mandiri di Bentuk saat Efisiensi Anggaran, Begini Komentar Wabup Bojonegoro

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:28 WIB

Bahas Tentang Hutan, Bupati Bojonegoro Temui ADM Bojonegoro dan Tuban

Senin, 10 Maret 2025 - 16:06 WIB

Bupati Bojonegoro Akan Keluarkan SE, Demi Tata Kelola Pemerintahan Bersih dari Unsur KKN

Kamis, 6 Maret 2025 - 15:43 WIB

Anggota DPRD Pamekasan Soroti Kemacetan Arus Lalu Lintas di Pasar Palengaan

Berita Terbaru

Birokrasi

Bupati Bojonegoro Akan Tutup Toko Modern Ilegal yang Bandel

Selasa, 18 Mar 2025 - 11:16 WIB

Daerah

Pembangunan Kantor DPRD Pamekasan Masih Tahap Perencanaan

Sabtu, 15 Mar 2025 - 10:38 WIB