Siapkan Tenaga Kerja Terampil, Pemkab Tapsel Buka Pelatihan Menjahit dan Service Sepeda Motor Injeksi Secara Gratis

- Admin

Rabu, 18 Januari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TAPANULI SELATAN, SUARABANGSA.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tapanuli Selatan (Tapsel) melalui Dinas Ketenagakerjaan yang bekerjasama dengan Kementerian Tenaga Kerja RI membuka pelatihan menjahit dan service sepeda motor injeksi secara gratis bagi masyarakat Tapsel.

Bupati Dolly Pasaribu mengatakan, pelatihan tersebut sebagai upaya Pemkab Tapsel dalam menyiapkan tenaga kerja terampil untuk menyambut berbagai lowongan kerja, khususnya di bidang garmen dan otomotif, kata Dolly di ruang kerjanya pada Rabu (18/1/2023).

Dolly berharap kepada para peserta untuk dapat mengikuti pelatihan tersebut dengan baik, sehingga dapat mengisi lowongan pekerjaan yang tersedia.

Baca Juga:  Bupati Tapsel Imbau Kepala Desa Agar Laksanakan Tugas Sesuai Aturan

“Semoga setelah mengikuti pelatihan menjahit dan service sepeda motor injeksi mereka nantinya bisa mengajak warga sekitar untuk bekerja, dengan membuka usaha menjahit dan bengkel sepeda motor secara mandiri di rumah masing-masing,” harapnya.

Disamping itu, dengan mengikuti pelatihan ini juga nantinya bisa menjadi bekal ketrampilan serta dapat menjadi tenaga kerja yang berkualitas, produktif, dan kompeten serta berdaya saing.

Dolly menjelaskan, adapun pelatihan yang diselenggarakan Pemkab Tapsel melalui Dinas Ketenagakerjaan pada tahun 2023 secara gratis yakni, pelatihan vocasional bahasa Korea, juru las, pembuatan roti dan kue, menjahit, service sepeda motor injeksi dan vocasional bahasa Jepang, jelasnya.

Baca Juga:  HUT Bhayangkara ke-74, Danpomdam V Brawijaya Serahkan Tumpeng ke Dirlantas Polda Jatim

Sementara Ketua TP PKK Tapsel Ny Rosalina Dolly Pasaribu mengatakan, pelatihan menjahit dan service sepeda motor injeksi sangat diperlukan bagi semua orang, karena dengan ketrampilan tersebut nantinya bisa menopang kebutuhan/perekonomian rumah tangga, imbuhnya.

Rosalina berharap, dengan adanya kegiatan ini bisa menambah ketrampilan bagi peserta, dan juga diharapkan dapat berguna untuk masyarakat.

Sedangkan Kadis Ketenagakerjaan Ahmad Raja Nasution mengatakan pelatihan menjahit dan service sepeda motor injeksi merupakan pelatihan yang bekerjasama dengan Kementerian Tenaga Kerja RI Tahun Anggaran 2023. “Nantinya seluruh peserta yang telah mendaftar dan di terima akan dilatih di UPTD Balai Latihan Kerja (BLK) Tapsel yang beralamat di Siharang Karang, Padang Sidempuan,” katanya.

Baca Juga:  Sebar Poster Himbauan, Pemkab Sampang Gencarkan Kampanye Berantas Peredaran Rokok Ilegal

“Selain mendapat pelatihan menjahit dan service sepeda motor injeksi gratis, selama mengikuti pelatihan juga diberi uang saku dan sertifikat dari UPTD dan BNSP serta akomodasi lainnya,” tambahnya.

Untuk lebih jelasnya bagi yang berminat agar mendaftar untuk mengikuti pelatihan dan menghubungi pihak panitia dengan nomor kontak (0821 7041 7633 atau 0813 7722 1201 serta 0812 9927 3567) sebab kuota dan waktu mendaftar terbatas.

Berita Terkait

Peringati HUT ke 17, Ademos Gelar Halal Bihalal Bersama Mensesneg RI
Dari Empat Pilar dan Lembaga Non Government di Bojonegoro Ikuti Seminar HPN
Hendak Salip Truk, Mobil Pickup di Sampang Tabrak Pemotor hingga Tewas
Warga Pamekasan Geruduk Kantor PLN
Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini
Biaya Parkir Disebut Mahal, Begini Respon Pengelola Wisata Pantai Camplong Sampang
Tak Ada Fasilitas yang Ditawarkan, Tiket Masuk dan Biaya Parkir Pantai Wisata Camplong Mahal
Gelar Buka Puasa Bersama, RSUD dr Mohammad Zyn Sampang Santuni Anak Yatim

Berita Terkait

Jumat, 26 April 2024 - 13:52 WIB

Dari Empat Pilar dan Lembaga Non Government di Bojonegoro Ikuti Seminar HPN

Rabu, 24 April 2024 - 13:35 WIB

Hendak Salip Truk, Mobil Pickup di Sampang Tabrak Pemotor hingga Tewas

Minggu, 14 April 2024 - 18:57 WIB

Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini

Minggu, 14 April 2024 - 14:51 WIB

Biaya Parkir Disebut Mahal, Begini Respon Pengelola Wisata Pantai Camplong Sampang

Sabtu, 13 April 2024 - 15:39 WIB

Tak Ada Fasilitas yang Ditawarkan, Tiket Masuk dan Biaya Parkir Pantai Wisata Camplong Mahal

Jumat, 5 April 2024 - 17:46 WIB

Gelar Buka Puasa Bersama, RSUD dr Mohammad Zyn Sampang Santuni Anak Yatim

Kamis, 4 April 2024 - 18:14 WIB

Jaga Sinergitas, Pj Bupati Sampang Jalin Silaturahmi Bersama Insan Pers

Minggu, 31 Maret 2024 - 23:30 WIB

Gelar Seminar Parenting Mahasiswa PPG Prajabatan Universitas Jember di Desa Wonoasri: Mengatasi Isu Baby Blues

Berita Terbaru

Kesehatan

Dinkes Pamekasan Gelar Senam Bersama

Rabu, 1 Mei 2024 - 15:25 WIB

Birokrasi

Pj Bupati Bojonegoro Launching ILP dan Lansia Sembada

Selasa, 30 Apr 2024 - 23:29 WIB

Hiburan

Mensesneg Meriahkan Panggung Gor The Dozs di Dolok Gede

Senin, 29 Apr 2024 - 18:49 WIB