PAMEKASAN, SUARABANGSA.co.id – Jelang mudik Lebaran Polres Pamekasan melakukan tes urine untuk deteksi penyalahgunaan narkoba kepada para sopir angkutan bus antar kota dalam Provinsi dan antarkota antar Provinsi serta sopir angkutan umum lainnya yang akan melayani angkutan mudik Lebaran 1445 Hijriah.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Narkoba Polres Pamekasan AKP Muhlis didampingi Anggota Satnarkoba Polres Pamekasan serta Anggota Sidokkes Polres Pamekasan didampingi personil Pos Pam Terminal Ronggosukowati.
Kapolres Pamekasan AKBP Jazuli Dani Iriawan melalui Kasihumas Polres Pamekasan AKP Sri Sugiarto menjelaskan, pemeriksaan ini dilakukan untuk memastikan para sopir angkutan di Pamekasan bebas dari penggunaan narkoba dan meningkatkan keselamatan serta guna menekan terjadi kecelakaan lalu lintas selama mudik dan balik Lebaran.
Tes urine kepada semua sopir angkutan umum itu digelar di Terminal Ronggosukowati, Desa Ceguk, Kecamatan Tlanakan, Kab. Pamekasan, Senin (8/4/2024).
Sejumlah pengemudi angkutan lebaran di Terminal Pamekasan secara bergantian menjalani pemeriksaan. Kegiatan ini untuk memastikan bahwa para pengemudi angkutan lebaran dalam kondisi sehat dan tidak dalam keadaan menggunakan narkoba.
Penulis : Wiwin
Editor : Putri
Halaman : 1 2 Selanjutnya