JEMBER, SUARABANGSA.co.id – Setelah berlangsung selama 13 hari, proses sortir lipat surat suara untuk kontestasi pemilu serentak 2024 di Jember memasuki hari terakhir pada Rabu (17/1/24). Namun jumlahnya masih kurang ribuan surat suara.
Meskipun rampung sehari lebih cepat dari estimasi yang dijadwalkan, yakni pada tanggal (18/1/24) esok. Pengawasan Bawaslu Jember masih kekurangan 3800 surat suara baik untuk pilpres, DPD, DPR RI, serta DPR Provinsi.
“Masih ada kekurangan surat suara, yang terkonfirmasi itu surat suara DPR RI sama DPRD Provinsi,” kata Ketua Bawaslu Jember, Sanda Aditya Pradana di Gudang Temprina, Rabu(17/1/24)
Terkait kekurangan tersebut, lanjut Sanda, Bawaslu Jember akan berkoordinasi dan segera bersurat ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jember untuk segera melakukan pengadaan kekurangan surat suara.
“Mengingat proses pencetakan yang lama, kami harap KPU Jember bergerak cepat dan berkoordinasi terkait estimasi kedatangan pengadaan kekurangan surat suara karena masih ada sortir packing dan distribusi ke TPS-TPS,” imbuh Sanda
Penulis : Ubaidillah
Editor : Putri
Halaman : 1 2 Selanjutnya