BOJONEGORO, SUARABANGSA.co.id – Dalam rangka membangkitkan moral dan semangat pelatih pencak silat dan para atlit binaan, Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Bojonegoro datangkan pelatih pencak silat kaliber Nasional, Denny Aprisani, pada Sabtu (6/1/2024).
Ketua PSHT Cabang Bojonegoro Wahyu Subakdiono mengungkapkan, dalam menjaring bibit atlit maupun meningkatkan prestasi atlit binaan, pihaknya telah berupaya melengkapi sarana dan prasarana penunjang latihan.
Selain itu pada beberapa kesempatan pihaknya juga menghadirkan tokoh-tokoh pencak silat guna memberikan motivasi serta edukasi, seperti dalam kesempatan kali ini, pihaknya mendatangkan pelatih pencak silat nasional Denny Aprisani.
“Dengan menghadirkan pelatih pencak silat tingkat nasional, kami berharap moral dan semangat atlit dapat terangkat,” ungkapnya.
Sebanyak kurang lebih 200 pesilat dari seluruh Ranting PSHT di Bojonegoro hadir pada gelaran agenda yang berlangsung di gedung Pusat Latihan milik SH Terate Cabang Bojonegoro di Jl Raya Bakalan, Kecamatan Kapas-Bojonegoro.
Penulis : Takim
Editor : Putri
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya