Panggung Budaya Madura #2 Meriahkan Hari Jadi ke-400 Sampang

- Admin

Selasa, 26 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMPANG, SUARABANGSA.co.id Kegiatan Panggung Budaya Madura 2023 yang merupakan rangkaian Hari Jadi ke-400 Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur berlangsung meriah, Selasa (26/12/2023) malam di Alun-alun Trunojoyo Kota Sampang.

Pantauan kontributor suarabangsa.co.id, berbagai penampilan kebudayaan yang disuguhkan berhasil menyedot animo masyarakat salah satunya penampilan puisi Ketua TP PKK Sampang Hj. Mimin Slamet Junaidi yang merupakan Istri Bupati Sampang.

Para tamu undangan dan masyarakat yang hadir tampak terlihat khidmat mendengarkan puisi “Sampang, Engkaulah Jantungku”.

Puisi yang menceritakan tentang kecintaan terhadap Kabupaten Sampang tersebut membawa para penonton yang hadir terhanyut dalam suasana.

Baca Juga:  Soal CCTV di Alun-Alun Trunojoyo Sampang, Kadis DLH Sebut Tak Ada Dana Perawatan

Kegiatan itu digelar untuk mempromosikan dan melestarikan warisan budaya Madura dengan menampilkan berbagai tradisi dari empat Kabupaten di Madura.

Dari Kabupaten Sampang menampilkan Daul Dug-Dug Lanceng Pejjungan, Daul Combo Dualas Bersatu dan Putra Panglima dan Teater Budaya serta penampilan spesial puisi yang dibacakan oleh Ketua TP PKK Sampang.

Sementara, Kabupaten Pamekasan menampilkan Sanggar Makan Ati dan untuk Kabupaten Bangkalan menampilkan Sanggar Tarara, kemudian untuk Kabupaten Sumenep menampilkan Daul Dug-Dug Gong Mania.

Ketua TP PKK Sampang Hj. Mimin Slamet Junaidi mengapresiasi digelarnya Panggung Budaya Madura yang telah rutin digelar setiap tahun di Kota Bahari.

Baca Juga:  Potret Anastasya Khosasih Pakai Kimono, Netizen: Ada yang bulet tapi bukan bakat

“Ini kegiatan rutin tahunan yang dapat dijadikan wadah bagi seniman untuk mempersembahkan karya-karya mereka kepada penonton, menyajikan keindahan dan kekayaan budaya yang dimiliki oleh suatu masyarakat,” ungkapnya singkat.

Selain itu, panggung budaya juga bisa menjadi ajang pertemuan dan pertukaran budaya antar komunitas sehingga dapat saling menjaga tradisi Madura.

Sekedar diketahui, kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kepala Satpol PP Sampang, Perwakilan Kepala Disporabudpar Sampang, Dewan Kesenian Sumenep dan Pamekasan.

Penulis : Abdus Salam

Editor : Putri

Berita Terkait

Peringati HUT ke 17, Ademos Gelar Halal Bihalal Bersama Mensesneg RI
Dari Empat Pilar dan Lembaga Non Government di Bojonegoro Ikuti Seminar HPN
Hendak Salip Truk, Mobil Pickup di Sampang Tabrak Pemotor hingga Tewas
Jadi Tuan Rumah Pertemuan Rutin PKK, DWP, Pj Bupati Bojonegoro Beri Apresiasi
Satpol PP dan Damkar Pamekasan Sosialisasikan Tentang Rokok Ilegal
Warga Pamekasan Geruduk Kantor PLN
Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini
Biaya Parkir Disebut Mahal, Begini Respon Pengelola Wisata Pantai Camplong Sampang

Berita Terkait

Minggu, 21 April 2024 - 20:21 WIB

Polsek Tlanakan Pamekasan Buru Pelaku Penganiayaan

Selasa, 9 April 2024 - 20:41 WIB

Kapolres Bojonegoro Himbau Warga untuk Takbiran di Masjid

Selasa, 9 April 2024 - 03:42 WIB

Polres Pamekasan Tes Urine Sopir Angkutan Umum di Terminal Ronggosukowati

Kamis, 4 April 2024 - 23:10 WIB

Kodim 0826 Pamekasan Salurkan 600 Zakat Fitrah dalam Peringatan Nuzulul Qur’an 1445 H

Kamis, 4 April 2024 - 06:07 WIB

Polres Pamekasan Musnahkan BB Hasil Operasi Pekat Semeru 2024

Selasa, 2 April 2024 - 12:03 WIB

Polres Bojonegoro Buka Puasa Bersama Awak Media

Minggu, 31 Maret 2024 - 19:07 WIB

Cegah Balap Liar, Polres Bojonegoro Amankan 34 Motor

Minggu, 17 Maret 2024 - 22:00 WIB

Polres Bojonegoro Akan Tindak Tegas Pelaku Perang Sarung

Berita Terbaru

Kesehatan

Antisipasi DBD, Kadinkes Pamekasan Imbau Warga Lakukan Ini

Minggu, 28 Apr 2024 - 12:01 WIB

Uncategorized

PJ Bupati Bojonegoro Launching Program Paman Sehati

Rabu, 24 Apr 2024 - 20:22 WIB