BOJONEGORO, SUARABANGSA.co.id – Pemkab Bojonegoro melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) menggelar Rapat Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial Kabupaten Bojonegoro.
Acara digelar Kamis (26/10/2023) di Ruang Angling Dharma, Gedung Pemkab Bojonegoro.
Acara ini sebagai antisipasi dan mitigasi bencana alam kekeringan yang berdampak pada aspek ekonomi sosial. Selain kekeringan, bencana kebakaran dan imbauan untuk tidak membakar sampah juga turut digaungkan.
Hadir dalam kegiatan ini Pj Bupati Bojonegoro Adriyanto, Sekretaris Daerah (sekda) Bojonegoro, camat, kepala OPD, tim terpadu penanganan konflik sosial, serta tamu undangan.
Penjabat (Pj) Bupati Bojonegoro Adriyanto mengatakan, dalam penanganan konflik sosial, semua sektor yang terlibat baik TNI, Polri, dan aparat di Pemerintah Kabupaten Bojonegoro sudah terlibat aktif. Dan sejak lama, mereka telah menyiapkan langkah mitigasi risiko konflik sosial utamanya terkait kekeringan.
Penulis : Takim
Editor : Putri
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya