SAMPANG, SUARABANGSA.co.id — Belakangan ini para pengguna aplikasi WhatsApp, khususnya di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, ramai-ramai mengunggah foto Habib Muhammad Alex Alhamid.
Selain dipasang sebagai foto profil dan story whatsApp, foto Habib Muhammad Alex kini beredar luas di berbagai platform media sosial seperti Instagram, Facebook, Twitter, hingga TikTok.
Tak hanya foto, beredar juga video habib yang meminta foto dirinya disebarkan di akun media sosial. Habib pun mendoakan kepada siapa saja yang mengunggah foto dirinya mendapat keberkahan dari Allah SWT.
“Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Terima kasih kepada semua yang mengupload foto saya, mudah-mudahan dapat berkah. Wassalamu’alaikum warahmatullah wabarakatuh,” ucap Habib Alex dalam video yang beredar luas di medsos.
Tidak butuh waktu berhari-hari, seketika banyak warganet yang menuruti permintaan itu hingga foto sang habib pun viral.
Penulis : Abdus Salm
Editor : Putri
Halaman : 1 2 3 4 Selanjutnya