Bulog Bojonegoro Distribusikan Bantuan Pangan Nasional di Tiga Kabupaten

- Admin

Jumat, 9 Juni 2023 - 16:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOJONEGORO, SUARABANGSA.co.idBulog Bojonegoro bersama dengan PT pos mendistribusikan bantuan pangan kepada tiga Kabupaten Yaitu, Tuban, Lamongan dan Tentunya Bojonegoro, Jum’at (9/6/2023).

Guna meringankan beban pengeluaran Keluarga Penerima Manfaat atau PKH, Pemerintah melalui Perum Bulog Bojonegoro telah melakukan pendistribusian Bantuan Pangan atau Bapan, berupa beras 10 Kilogram kepada 309.884 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tersebar di tiga Kabupaten yakni Bojonegoro,Tuban dan Lamongan.

Sejauh ini, pendistribusian secara bertahap diberikan kepada penerima manfaat. Pendistribusian bantuan pangan tersebut sudah dilaksanakan pada bulan April seminggu sebelum lebaran, dan ditarget rampung pada Juni 2023.

Baca Juga:  Hari Lingkungan Hidup, Bupati Bojonegoro Lakukan Bersih Bersih Kali Ngunut Bersama Warga

Sedangkan mekanisme penyaluran dilakukan oleh PT Pos yang memiliki cakupan wilayah luas dan sistem yang terintegrasi, sehingga penyaluran bantuan dapat tepat waktu dan tepat sasaran.

Pimpinan Cabang Bulog (Pimcab) Bojonegoro, Sugeng Hardono mengatakan. Di Cabang Bulog Bojonegoro pihaknya telah menyalurkan untuk 3 alokasi bantuan pangan dengan total pagu 9.300 Ton, untuk masing masing pengalokasian tiap bulan sekitar 3.100 Ton.

“Kita Sudah Menyalurkan untuk 3 alokasi bantuan pangan total pagu 9.300 Ton, untuk masing masing bulan sekitar 3.100 Ton,” ungkap Sugeng.

Melalui progam ini diharapkan dapat menekan lonjakan inflasi yang salah satunya disebabkan oleh kenaikan harga beras. Pemenuhan stok yang digunakan untuk penyaluran Bantuan Pangan CBP, menggunakan hasil beras pengadaan dari wilayah Cabang Bojonegoro.

Baca Juga:  Hidup Memprihatinkan, Nenek Asal Komis Kedungdung Sampang Ini Butuh Uluran Tangan Pemerintah

Sugeng menambahkan, Cabang Bulog Bojonegoro mendapatkan penugasan menyalurkan bantuan pangan beras CBP dari Bapan Pangan Nasional kepada 309.884 KPM di wilayah kerja meliputi Kabupaten Bojonegoro, Tuban dan Lamongan.

Dengan demikian beras yang akan disalurkan oleh Kantor cabang (Kancab) Bojonegoro sebanyak 3.098.840 Kg per alokasi atau 9.296.520 Kg untuk tiga alokasi. Per tanggal 5 Juni 2023 Bantuan Pangan Beras CBP yang sudah tersalurkan sebanyak 8.330.360 kg atau 89,60% dari total penyaluran tiga alokasi.

”Bantuan Pangan Beras CBP ini diberikan sebanyak tiga bulan alokasi, yakni alokasi Maret, April dan Mei. Masing-masing KPM memperoleh beras sejumlah 10 kg per alokasi dengan kualitas beras medium,” jelasnya.

Baca Juga:  Rumah Nenek Sebatang Kara di Pamekasan Ambruk

Sejauh ini, dari awal tahun 2023 hingga saat ini Perum BULOG Kancab Bojonegoro telah menyerap gabah dan beras petani kurang lebih 12.930 ton setara beras baik untuk kebutuhan PSO maupun Komersial.

Khusus untuk penyerapan gabah petani, Kancab Bojonegoro telah memiliki fasilitas unit penggilingan modern atau Modern Rice Milling Plant (MRMP) yang terletak di Desa Kunci, Kecamatan Dander, Bojonegoro.

Berita Terkait

Gadis Yatim di Pamekasan Ini Butuh Tempat Tinggal
URC SH Terate Cabang Bojonegoro Salurkan Bantuan Air Bersih pada Warga
39 Desa di Bojonegoro Alami Kekeringan, ini yang Dilakukan BPBD
Wihadi Wiyanto Bagikan Air Bersih untuk Warga Bojonegoro
Dinsos Sampang Salurkan Bantuan Tanggap Darurat Bagi 3 Korban Kebakaran di Pangarengan
Gerak Cepat, Dinsos Sampang Bantu Keluarga Tidak Mampu Penyandang Disabilitas
Nenek yang Ditemukan Sakit di Terotoar di Pamekasan Sudah Mendapat Perawatan Tim Medis
Seorang Nenek di Pamekasan Terlunta-Lunta di Trotoar dalam Keadaan Sakit

Berita Terkait

Selasa, 26 September 2023 - 18:14 WIB

Tolak RPP UU Kesehatan, Kadin Jatim Berharap Pemerintah Kembali ke PP 109

Senin, 25 September 2023 - 18:37 WIB

Forkopimda Jember Lakukan Pemantauan Pilkades Serentak di Enam Desa

Sabtu, 23 September 2023 - 20:35 WIB

KJP Gelar Muscab, A. Thafi Terpilih Sebagai Ketua

Jumat, 22 September 2023 - 18:31 WIB

Rocky Gerung Gagal, KJP-IAI Al-Khairat Tetap Gelar Diskusi Publik

Selasa, 19 September 2023 - 19:27 WIB

Datangi DPRD Bojonegoro, Sejumlah Kades Kawal Jalannya Rapat Banggar

Senin, 18 September 2023 - 18:20 WIB

Polres Pamekasan Larang Penggunaan Motor Listrik di Jalan Raya

Senin, 18 September 2023 - 11:08 WIB

Viral, Mobil Pelat Merah Milik Pemkab Sampang Diduga Sengaja Kabur Usai Serempet Pengendara lain di Malang

Sabtu, 16 September 2023 - 21:48 WIB

DPRD Bojonegoro Bakal Evaluasi Program BKKD dan Kombi, Begini Komentar Kades

Berita Terbaru

Daerah

KJP Gelar Muscab, A. Thafi Terpilih Sebagai Ketua

Sabtu, 23 Sep 2023 - 20:35 WIB