Pasca Banjir Pancoran, Anggota Polres Bondowoso Laksanakan Kerja Bakti

BONDOWOSO, SUARABANGSA.co.id – Personel Polres Bondowoso melakukan pembersihan sisa material banjir di Wilayah Pancoran Bondowoso.

Banjir bandang akibat luapan air sungai itu menyisakan sejumlah material, seperti sampah, lumpur dan ranting pohon di sejumlah tempat umum dan jalanan.

Oleh karena itu, sejumlah personel terjun ke lapangan untuk membersihkan sampah, Senin (06/03 2023).

Kapolres Bondowoso AKBP Wimboko, mengatakan bahwa pihaknya melaksanakan kerja bakti pasca banjir bandang yang terjadi kemarin.

“Dalam kegiatan ini kami juga di bantu dari TNI, BPBD Kabupaten Bondowoso dan juga warga sekitar,” ungkap AKBP Wimboko, SIK. M. Si.

Baca Juga:  LSP Bareng SDSB di Benculuk Sambangi Rumah Warga Tak Mampu

Kapolres Bondowoso menambahkan, bahwa setelah dilaksanakannya Pembersihan Sampah Pasca Banjir di daerah pancoran dan sekitarnya, kondisi lingkungan menjadi lebih baik dan bersih kembali.

Lanjut ke Halaman Berikutnya
Halaman: (1) (2)

Leave a Reply