BOJONEGORO, SUARABANGSA.co.id – Selama Dua tahun terakhir, kurang lebih 28 Sekolah Dasar Negeri (SD) di Bojonegoro dimerger atau digabung.
Dengan rincian, tahun 2022 sebanyak 15 SD digabung, dan tahun ini sudah ada 13 SD di Bojonegoro yang digabung.
Pasalnya, sejumlah SD di Bojonegoro mempunyai murid kurang dari 50 siswa.
Fathur Rokhim Kepala Seksi Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Bojonegoro mengatakan bahwa kriteria sekolah yang digabungkan yang pertama sekolah tersebut muridnya kurang dari 50 siswa, dan kedua jarak sekolah yang akan dimerger kurang dari satu kilometer serta bukan satu satunya sekolah ditempat tersebut.
Terkait aset dari SD yang digabung tersebut masih dalam penghitungan yang nantinya akan dikembalikan ke Pemerintah Daerah.
Untuk sumber daya manusia (guru) juga sedang dihitung berapa yang pensiun dan berapa yang masih bekerja.
Lanjut ke Halaman Berikutnya
Halaman : 1 2 Selanjutnya