SUARABANGSA.co.id – Humas Pemprov Jatim membuka lowongan kerja bagi yang membutuhkan pekerjaan.
Dikutip SUARABANGSA.co.id dari akun instagram @humasprovjatim pada Kamis 29 Desember 2022 terdapat dua posisi yang membutuhkan tenaga baru di Bagian Materi Komunikasi Pimpinan Setda Provinsi Jatim.
“Bagian Materi Komunikasi Pimpinan Setda Prov Jatim membuka recruitment atau lowongan untuk posisi Reporter / Press Release Maker dan Graphic Desainer,” tulis akun @humasprovjatim.
Berikut kualifikasinya
Reporter
1. Pria, usia maksimal 30 tahun
2. S1 segala jurusan (diutamakan ilmu komunikasi/komunikasi/kehumasan/jurnalistik)
3. Sehat Jasmani dan Rohani, Tangguh. Energik dan mampu bekerja dalam tim dengan deadline yang ketat
4. Diutamakan berpengalaman dalam penulisan berita/pres release (disertai portofolio)
5. Memiliki kendaraan sendiri
Kirimkan CV dan portofolio anda sebelum tanggal 31 Desember 2022 ke: humasjawatimur@gmail.com
Desain Grafis
1. Pria, usia maksimal 30 tahun
2. S1 segala jurusan (diutamakan DKV/ilmu komunikasi)
3. Mahir mengoperasikan software desain dan lain-lain
4. Memiliki pengalaman sebagai graphic desainer minimal 1 tahun
5. Memiliki laptop pribadi
6. Aktif dan kerja cepat
Kirimkan CV dan portofolio anda sebelum tanggal 3 Januari 2023 ke: humasjawatimur@gmail.com