Tiga Sekolah dan Dua Desa di Probolinggo Mendapat Penghargaan Adiwiyata

- Admin

Kamis, 15 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PROBOLINGGO, SUARABANGSA.co.id – Pemerintah Kabupaten Probolinggo patut berbangga karena mendapat prestasi yang cemerlang yang diraih oleh 3 (tiga) sekolah dan 2 Desa/Kelurahan dalam program Adiwiyata dan desa/Kelurahan (Berseri dan Lestari) untuk tingkat Provinsi Jawa timur.

Ketiga sekolah yang meraih penghargaan Adiwiyata Provinsi Jawa Timur tahun 2022 diantaranya SDN Patokan 1 Kecamatan Kraksaan, SDN Kedungcaluk 1 Kecamatan Krejengan dan SMKN 2 Kraksaan.

Sementara untuk program Desa/Kelurahan Berseri, penghargaan diraih oleh Kelurahan Semampir Kecamatan Kraksaan untuk Kategori Mandiri dan Desa Kalirejo Kecamatan Dringu untuk Kategori Pratama.

Piagam penghargaan Adiwiyata Provinsi Jawa Timur dan Desa/Kelurahan Berseri diserahkan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Jawa Timur dalam acara peringatan Hari Lingkungan Hidup se-Dunia tingkat Provinsi Jawa Timur di Jatim International Expo (JIE) Convention Exhibition, Surabaya pada Senin (12/9/2022).

Baca Juga:  Putus Rantai Penyebaran Covid 19, Bupati Sumenep Minta Masyarakat Tarawih di Rumah

Turut mendampingi dalam kesempatan tersebut Kepala DLH Kabupaten Probolinggo Dwijoko Nurjayadi didampingi Kepala Bidang Tata Lingkungan DLH Kabupaten Probolinggo Arif Kurniadi dan beberapa pejabat fungsional DLH Kabupaten Probolinggo.

Kepala DLH Kabupaten Probolinggo Dwijoko Nurjayadi melalui Kepala Bidang Tata Lingkungan Arif Kurniadi mengaku sangat bangga atas prestasi yang diraih oleh tiga sekolah dan dua desa/kelurahan di Kabupaten Probolinggo yang berhasil meraih penghargaan Adiwiyata dan Desa/Kelurahan Berseri tingkat Jawa Timur tahun 2022.

“Semoga prestasi ini bisa memotivasi sekolah dan desa/kelurahan lain di Kabupaten Probolinggo dalam program Adiwiyata dan Desa/Kelurahan Berseri,” katanya.

Baca Juga:  Tingkatkan Konsumsi Ikan, KPP RI Gelar Gemarikan di Probolinggo

Menurut Arif, sebenarnya pada tahap awal DLH mengusulkan 6 (enam) sekolah dalam program Adiwiyata Jatim. Yakni, SDN Patokan 1, SDN Kedungcaluk 1, SMKN 2 Kraksaan, SDN Kedungdalem 1, SDN Kedungdalem 2 dan MTsN 2 Probolinggo.

“Tetapi hanya SDN Patokan 1, SDN Kedungcaluk 1 dan SMKN 2 Kraksaan yang berhasil meraih penghargaan. Pasalnya sekolah yang lain gagal di tahap seleksi administrasi,” jelasnya.

Sementara untuk program Desa/Kelurahan Berseri jelas Arif, DLH mengusulkan 3 (tiga) Desa/Kelurahan. Yakni, Kelurahan Semampir Kecamatan Kraksaan, Desa Kalirejo Kecamatan Dringu dan Desa Sukomulyo Kecamatan Pajarakan.

Baca Juga:  Pemkab Probolinggo Rapat Koordinasi Persiapan BIAN

“Hanya saja Desa Sukomulyo gagal ketika verifikasi lapangan (verlap),” terangnya.

Arif mengharapkan untuk tahun-tahun mendatang akan lebih banyak lagi sekolah dan desa/kelurahan di wilayah Kabupaten Probolinggo yang mendapatkan penghargaan Adiwiyata dan Desa/Kelurahan Berseri.

“Itu berarti lebih banyak lagi sekolah serta desa/kelurahan yang peduli akan kelestarian lingkungan hidup,” pungkasnya.

Berita Terkait

Warga Pamekasan Geruduk Kantor PLN
Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini
Biaya Parkir Disebut Mahal, Begini Respon Pengelola Wisata Pantai Camplong Sampang
Tak Ada Fasilitas yang Ditawarkan, Tiket Masuk dan Biaya Parkir Pantai Wisata Camplong Mahal
Gelar Buka Puasa Bersama, RSUD dr Mohammad Zyn Sampang Santuni Anak Yatim
Jaga Sinergitas, Pj Bupati Sampang Jalin Silaturahmi Bersama Insan Pers
Gelar Seminar Parenting Mahasiswa PPG Prajabatan Universitas Jember di Desa Wonoasri: Mengatasi Isu Baby Blues
Penantian 10 Tahun, Kini Warga Mayangrejo Bisa Menikmati Jalan Bagus Sambil Ngabuburit
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 4 April 2024 - 18:14 WIB

Jaga Sinergitas, Pj Bupati Sampang Jalin Silaturahmi Bersama Insan Pers

Selasa, 2 April 2024 - 22:44 WIB

Bojonegoro Mendapat Tambahan Pupuk Subsidi Sekitar 28 Triliun

Jumat, 29 Maret 2024 - 22:26 WIB

Menteri PUPR Tinjau Proses Renovasi Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan Pamekasan

Jumat, 29 Maret 2024 - 13:01 WIB

Paripurna Jawaban LKPJ Pj Bupati Bojonegoro, Hasilkan 30 Rekomendasi untuk 2024

Senin, 25 Maret 2024 - 14:16 WIB

Buka Musrenbang RKPD dan RPJPD Tahun 2025-2045, Ini Paparan Pj Bupati Sampang

Jumat, 22 Maret 2024 - 12:38 WIB

Pj Bupati Pamekasan Hadiri Penutupan TMMD ke 119 Tahun 2024 Kodim 0826

Rabu, 20 Maret 2024 - 18:51 WIB

Pemkab Bojonegoro Akan Subsidi Sembako di Bulan Ramadhan, Begini Komentar Komisi B

Selasa, 19 Maret 2024 - 19:10 WIB

Mentan Tinjau Kondisi Pertanian di Bojonegoro, Begini Komentarnya

Berita Terbaru

News

Warga Pamekasan Geruduk Kantor PLN

Kamis, 18 Apr 2024 - 14:54 WIB