Bupati Bojonegoro Sinergikan BUMDesa dan BUMD

- Admin

Jumat, 26 Agustus 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOJONEGORO, SUARABANGSA.co.id – Pemerintah Kabupaten Bojonegoro bekerja sama dengan Bulog Melakukan Pembinaan Pengembangan Usaha BUMDesa Dalam Pembelian Hasil Pertanian Bekerja Sama Dengan Bulog pagi ini, Jum’at (26/08).

Bupati Bojonegoro menyampaikan, bahwa Pemkab Bojonegoro sangat mendambakan kesejahteraan petani. Selain dengan Program KPM (Kartu Petani Mandiri) yang telah berjalan, Pemkab Bojonegoro kembali berupaya memfasilitasi petani dengan membentuk BUMD Bojonegoro Pangan Mandiri sebagai perusahaan yang membeli hasil panen petani.

Anna Mu’awanah menjelaskan kepada 142 peserta yang terdiri dari 96 Ketua BUMDesa, 22 Tenaga Pendamping BUMDesa dan 24 Undangan Lainnya yang hadir di ruang Partnership Room Lt.4 Pemkab Bojonegoro, bahwa Pemkab berupaya menjaga stabilitas harga Padi di Kabupaten Bojonegoro melalui BUMDesa di tiap-tiap desa.

Baca Juga:  Menparekraf Sandiaga Uno Dorong Pembangunan Gedung BCH di Bojonegoro

Disampaikan untuk penguatan modal BUMDesa akan ada suntikan dana hingga 100 juta untuk masing-masing BUMDesa yang dikhususkan untuk sektor Agribisnis.

“Saya sangat mendambakan tidak ada lagi petani yang megeluh harga gabah anjlok drastis. Disini kami akan bekerjasama dengan Bulog, dengan memberikan stabilitas harga jual hasil panen dan jaminan kepastian pembayaran untuk petani,” terang Bupati Bojonegoro.

Bupati Bojonegoro menambahkan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan rakyat melalui proses bisnis yang dijalin antara pemerintah dan Bulog, harapannya para pelaku Bisnis dapat maju bersama. Sehingga masyarakat dapat menikmati pelayanan dan kemudahan yang diberikan.

Baca Juga:  Kapolda Jatim Resmikan Gedung Siber Ditreskrimsus

Ditahun 2021 saja, tercatat 824.723 Ton gabah dapat diproduksi dan angka surplus mencapai 375.220 Ton. Namun dengan fenomena naik turunnya harga hasil panen dan tata niaga padi di masyarakat yang sulit dikendalikan.

“Pemkab Bojonegoro berupaya memberikan kemudahan dan jaminan stabilitas harga bagi petani padi,” pungkasnya.

Hadir dalam acara tersebut Kepala Dinas PMD, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Kepala Bagian Perekonomian dan SDA, Kepala Kantor Cabang Bojonegoro Perum Bulog, Kepala Bagian Pemerintahan, Kepala Bagian Hukum, Ketua dan Tenaga Pendamping BUMDesa di Kabupaten Bojonegoro.

Baca Juga:  Hari Ibu, Kader Posyandu di Desa Tanjungharjo Kecamatan Kapas Bojonegoro Berkebaya Merah

Berita Terkait

Paripurna Jawaban LKPJ Pj Bupati Bojonegoro, Hasilkan 30 Rekomendasi untuk 2024
Oknum Guru di Bojonegoro Berbuat Cabul, Pengurus Yayasan Minta Maaf
Dampak Gempa di Tuban, Warga Sampang Rasakan 2 Kali Guncangan
Pj Bupati Pamekasan Hadiri Penutupan TMMD ke 119 Tahun 2024 Kodim 0826
Bojonegoro Diguncang Gempa, ASN di DPRD Berhamburan Keluar Gedung
Pemkab Bojonegoro Akan Subsidi Sembako di Bulan Ramadhan, Begini Komentar Komisi B
Mentan Tinjau Kondisi Pertanian di Bojonegoro, Begini Komentarnya
Pj Bupati Bojonegoro Tinjau Sejumlah Rumah Rawan Longsor di Bantaran Sungai Bengawan Solo
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 27 Maret 2024 - 13:40 WIB

Pengurus NU Ranting Tanjungharjo Bojonegoro Keluar Komisariat, ini yang Dilakukan

Jumat, 22 Desember 2023 - 20:54 WIB

Baznas Pamekasan Bagi-bagi Uang Pada Warga Kurang Mampu

Rabu, 13 Desember 2023 - 12:56 WIB

Pemkab Pamekasan Rutin Berikan Bantuan Makanan Pada Lansia

Selasa, 21 November 2023 - 09:44 WIB

Jasa Raharja Serahkan Santunan Ahli Waris Laka Kereta Api VS Mikrobus di Lumajang

Senin, 13 November 2023 - 18:01 WIB

Melalui Bupati, PSHT Cabang Jember Serahkan Bantuan 400 Juta Untuk Palestina

Senin, 13 November 2023 - 17:54 WIB

Relawan Gema Berikan Bantuan Bocah Putus Sekolah di Pamekasan

Rabu, 27 September 2023 - 19:54 WIB

Gelar Donor Darah di Surabaya, Moorlife Targetkan 4500 Kantong Darah Serentak di 38 Provinsi

Kamis, 21 September 2023 - 12:55 WIB

Gadis Yatim di Pamekasan Ini Butuh Tempat Tinggal

Berita Terbaru