Jalan Raya Prajjan Camplong Sering Makan Korban, Dewan Sampang Berharap ada Perbaikan

- Admin

Rabu, 11 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMPANG, SUARABANGSA.co.id Kondisi jalan Raya Prajjan-Tambaan, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, dihiasi puluhan lubang dan sebagian tergenang air.

Pantauan kontributor suarabangsa.co.id di jalan itu, kondisi aspal banyak yang terkelupas sehingga muncul lubang yang sangat mengganggu para pengguna jalan. Akibatnya, di jalan tersebut juga sering memakan korban dari Luka-luka hingga menyebabkan meninggal dunia.

Anggota DPRD Kabupaten Sampang, Agus Husnul Yakin mengatakan bahwa jalan tersebut merupakan akses vital dengan volume kendaraan yang lewat cukup tinggi, tapi kondisi jalannya rusak dan membutuhkan perbaikan segera.

Baca Juga:  Apes, Pria Asal Camplong Diamuk Massa Usai Kepergok Curi Motor di Desa Tanggumong Sampang

“Saya menerima banyak keluhan dari warga, ini kan membahayakan pengguna jalan. Dewan prinsipnya mendorong agar jalan yang rusak agar diperbaiki,” jawabnya usai dihubungi via pesan singkat WhatsApp, Rabu (11/05/2022).

Politikus Partai Bulan Bintang (PBB) ini berharap, jalan yang rusak itu segera ditangani dengan mengalokasi anggaran perawatan. Hal itu dirasa perlu agar kerusakan tidak bertambah parah.

“Saya harap segera ada perbaikan, meskipun bukan perbaikan total minimal pemeliharaan berkala. Sehingga lubang-lubang yang sangat rawan itu bisa tertutupi,” harapnya.

Baca Juga:  Pemkab Bondowoso Tak Ajukan NIP, 315 Orang Lulus Ujian PPPK Nasibnya Terkatung-Katung

Legislator dari daerah pemilihan (dapil) VI mencakup Kecamatan Camplong dan Kecamatan Omben ini juga berharap, dinas terkait dapat menjadikan perbaikan jalan ini sebagai skala perioritas. Mengingat pentingnya akses jalan tersebut.

“Mengingat itu satu-satunya akses yang digunakan masyarakat setiap hari. Saya yakin Pemkab tetap konsen pada infrastuktur jalan,” harapnya lagi.

Sebagai wakil rakyat, ia pun kerap menerima keluhan masyarakat terkait jalan rusak dan berlubang di lokasi tersebut. Bahkan sejumlah warga mengadu sempat tergelincir dan terperosok di lubang jalan hingga terjatuh.

Baca Juga:  Polres Sampang Harap Masyarakat Tidak Terprovokasi Dalam Kondisi Saat Ini

“Selama ini, tidak pernah ada pemeliharaan baik rutin maupun berkala. Sehingga warga berinisiatif sendiri untuk menambal lubang-lubang itu secara gotong royong. Padahal seharusnya, jika jalan sudah dibangun, maka harus ada pemeliharaan,” tuturnya.

Disinggung soal tidak adanya penerangan jalan dilokasi tersebut, Agus mengaku jika pihaknya sudah berkoordinasi dengan dinas teknis terkait.

“Soal penerangan jalan, saya sudah ada komunikasi dengan dinas perhubungan. Mungkin dalam waktu dekat akan segera dipasang,” tandasnya.

Berita Terkait

Hendak Salip Truk, Mobil Pickup di Sampang Tabrak Pemotor hingga Tewas
Niat Nonton Festival Pegon, Pasutri di Jember Tabrak Ranting Pohon, Suami Tewas di Tempat
Warga Pamekasan Geruduk Kantor PLN
Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini
Biaya Parkir Disebut Mahal, Begini Respon Pengelola Wisata Pantai Camplong Sampang
Tak Ada Fasilitas yang Ditawarkan, Tiket Masuk dan Biaya Parkir Pantai Wisata Camplong Mahal
Gelar Buka Puasa Bersama, RSUD dr Mohammad Zyn Sampang Santuni Anak Yatim
Jaga Sinergitas, Pj Bupati Sampang Jalin Silaturahmi Bersama Insan Pers

Berita Terkait

Selasa, 23 April 2024 - 20:29 WIB

Kades Campurejo Berburu Rekomendasi, untuk ikut mencalonkan Pilkada 2024 di Bojonegoro

Minggu, 7 April 2024 - 01:42 WIB

Gerindra dan PDIP Jember Beri Sinyal Kuat Koalisi di Pilkada 2024

Kamis, 4 April 2024 - 23:20 WIB

Ribuan Masyarakat Jember Dukung Gus Fawait Jadi Bupati Jember

Rabu, 3 April 2024 - 11:39 WIB

Plt Ketua PSI Surabaya Serahkan Proses Hukum Kasus Dugaan Penyelewengan Banpol ke Polisi

Jumat, 29 Maret 2024 - 22:57 WIB

Ketua TKD Prabowo Gibran Bojonegoro Berterimakasih Kepada KPU dan Relawan

Selasa, 26 Maret 2024 - 15:09 WIB

Geruduk Kantor DPD PSI Surabaya, Massa Minta Erik Komala Dipecat

Kamis, 21 Maret 2024 - 12:05 WIB

DPC Projo Bojonegoro Ucapkan Selamat atas Kemenangan Prabowo-Gibran

Rabu, 20 Maret 2024 - 05:14 WIB

PPP Pamekasan Siapkan 4 Kader Terbaik Untuk Pilbup 2024

Berita Terbaru

Uncategorized

PJ Bupati Bojonegoro Launching Program Paman Sehati

Rabu, 24 Apr 2024 - 20:22 WIB