PMM 58 UMM Malang Berikan Program Kelola Keuangan Khusus Anak-anak

- Admin

Selasa, 23 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MALANG, SUARABANGSA.co.id – Program Pengabdian Masyarakat (PMM) 58 Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menerapkan salah satu programnya yaitu dengan cara mengajak belajar bersama anak-anak Dusun Leses, Desa Ngijo, Kecamatan Karangploso, Malang, yang dilaksanakan pada 9 Maret 2021 kemarin.

Program tersebut dibuat bertujuan untuk memahami tatacara pengelolaan keuangan di masa pandemi seperti saat ini, di mana sektor ekonomi Indonesia melemah diharuskan dan diwajibkan bagi seluruh masyarakat untuk bisa mengelola keuangan mereka agar segala kebutuhan dapat dipenuhi.

Menurut Kordinator kelompok PMM 58, Ade Wijaya mengungkapkan, bahwa pembelajaran terkait pengelolaan keuangan mendasar untuk anak-anak juga harus gencar diajarkan, dikarenakan agar mereka paham terkait pentingnya mengatur keuangan untuk dirinya sendiri.

Baca Juga:  Di Tengah Euforia Tahun Baru, Warga Pamekasan Ini Hanya Bisa Meratap

“Selain itu, mereka agar dapat memisahkan hal-hal yang harus dipenuhi terlebih dahulu maupun tidak,” ungkapnya, Selasa (23/03).

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang bersama PMM gelombang 2 kelompok 58 yang dibina oleh Tri Wahyu Oktaviandi Se., M.SA itu, mengkhususkan salah satu programnya dalam melakukan edukasi terkait pengelolaan keuangan yang ditujukan untuk anak-anak, bertujuan agar mereka bisa berhemat serta mengelola keuangannya sendiri dan dapat membantu anak-anak untuk membuat skala prioritasnya sendiri, dan juga dapat lebih menghargai uang.

Selain itu, Ade Wijaya yang juga sebagai mahasiswa Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Malang itu juga mengatakan, bahwa kegiatan yang dilakukan oleh PMM 58 juga tetap memperhatikan protokol kesehatan serta mengajarkan anak-anak untuk tetap menggunakan masker, mencuci tangan, dan juga menjaga jarak antar sesama.

Baca Juga:  Ketahuan Bawa Sabu, Dua Warga Masalembu Diamankan Polsek Setempat

“Di masa pandemi seperti ini, kita harus tetap memperhatikan kesehatan bersama, juga harus tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran Pemerintah,” terangnya kepada suarabangsa.co.id.

Tidak lupa juga kelompok PMM 58, lanjut Ade sapaan akrabnya, selain mengajarkan cara mengelola keuangan di masa pandemi, PMM 58 juga mengajarkan mereka untuk menyisihkan uang mereka agar digunakan untuk bersedekah dan menabung, serta mengajarkan anak-anak untuk membuat celengan yang dapat digunakan untuk mereka menabung.

“Antusias anak-anak pada acara ini sangatlah tinggi di mana mereka sangat aktif bertanya dan menjawab pertanyaan yang diberikan oleh pemateri, serta mereka juga sangat senang ketika membuat prakarya berupa celengan tersebut. Diharapkan diharapkan setelah acara ini berlangsung mereka lebih mengerti dan dapat mengelola keuangan mereka serta dapat menghargai uang,” pungkasnya. [Aqmarina Khalisa]

Baca Juga:  Audiensi dengan DPRD, Paguyuban Perumahan Guru Minta Pemkab Sampang Kaji Ulang Soal Penertiban Rumdin

Berita Terkait

Warga Pamekasan Geruduk Kantor PLN
Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini
Biaya Parkir Disebut Mahal, Begini Respon Pengelola Wisata Pantai Camplong Sampang
Tak Ada Fasilitas yang Ditawarkan, Tiket Masuk dan Biaya Parkir Pantai Wisata Camplong Mahal
Gelar Buka Puasa Bersama, RSUD dr Mohammad Zyn Sampang Santuni Anak Yatim
Kepala DPKP : Lebaran 2024, Provinsi Jawa Timur Surplus Pangan
Jaga Sinergitas, Pj Bupati Sampang Jalin Silaturahmi Bersama Insan Pers
Astra Financial Dukung OJK Literasi Keuangan Kunci Keamanan Bertransaksi Digital

Berita Terkait

Selasa, 9 April 2024 - 03:42 WIB

Polres Pamekasan Tes Urine Sopir Angkutan Umum di Terminal Ronggosukowati

Kamis, 4 April 2024 - 23:10 WIB

Kodim 0826 Pamekasan Salurkan 600 Zakat Fitrah dalam Peringatan Nuzulul Qur’an 1445 H

Kamis, 4 April 2024 - 06:07 WIB

Polres Pamekasan Musnahkan BB Hasil Operasi Pekat Semeru 2024

Selasa, 2 April 2024 - 12:03 WIB

Polres Bojonegoro Buka Puasa Bersama Awak Media

Minggu, 31 Maret 2024 - 19:07 WIB

Cegah Balap Liar, Polres Bojonegoro Amankan 34 Motor

Minggu, 17 Maret 2024 - 22:00 WIB

Polres Bojonegoro Akan Tindak Tegas Pelaku Perang Sarung

Jumat, 15 Maret 2024 - 13:10 WIB

Kodim Pamekasan Tanam Ratusan Bibit Pohon

Selasa, 12 Maret 2024 - 13:49 WIB

Kapolres Bojonegoro Kunjungi Lokasi Banjir dan Bagikan 3.000 Nasi Bungkus

Berita Terbaru

News

Warga Pamekasan Geruduk Kantor PLN

Kamis, 18 Apr 2024 - 14:54 WIB

Birokrasi

Pemkab Bojonegoro Gelar Takbir bersama di Pendopo Malowopati

Rabu, 10 Apr 2024 - 17:24 WIB