Polsek Tandes Ringkus Lima Palaku Kasu Narkoba, Dua Warga Madura

- Admin

Selasa, 3 Desember 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SURABAYA, SURABANGSA.co.id – Unit Reskrim Polsek Tandes Polrestabes Surabaya berhasil menangkap lima orang pengguna narkoba jenis sabu-sabu di Jalan Tambak Wedi Baru Gang Xl No. 112 di salah satu Kos Kosan Kota Surabaya, Selasa (03/12).

Kelima pelaku yakni, Samsul Arifin alias Faihong (21), Samsul Arifin alias Oyek (16), Moch. Manaf alias Denis (15), Hoirul alias Irul (22), Syaiful Anwar alias Sipul (25).

Dari kelima pengguna ini, tiga beralamat Jalan Tambak Wedi Baru Gang Xl No. 112 Kota Surabaya, dan satunya alamat Dusun Pangmasaran Desa Madulang Kecamatan Omben Kabupaten Sampang Madura, sedangkan satunya, alamat Dusun Koalas Desa Cukong Kesek Kecamatan Labang Kabupaten Bangkalan Madura.

Baca Juga:  Kendaraan Toyota Fortuner Kecelakaan, Satu Penumpang Patah Kaki

Kapolsek Tandes Polrestabes Surabaya Kompol Kusminto melalui Unit Reskrim Ipda Gogot menjelaskan Bahwa pada hari Jumat, tanggal 29 November 2019 sekitar pukul 14.00 Wib, di lokasi telah menangkap lima orang yang kedapatan mengkonsumsi atau pesta Narkotika jenis sabu-sabu.

“Awal mula kejadian tersebut, adalah Anggota Reskrim Polsek Tandes Polrestabes Surabaya, telah mendapat info bahwa di lokasi sering dijadikan tempat untuk konsumsi Narkotika,” ujar Kanit Reskrim Ipda Gogot.

Dengan adanya hal tersebut, anggota melakukan penyelidikan dan hasilnya terdapat lima orang laki-laki yang konsumsi atau pesta Narkotika, serta berhasil menyita barang bukti berupa dua kantong plastik klip berisi sabu-sabu dengan berat 0,13 gram, dan 0,10 gram, di waktu petugas melakukan penangkapan di tempat tersebut.

Baca Juga:  Kapolda Jatim Mutasi Sejumlah Kapolres

“Menurut keterangan tersangka, dengan barang Narkotika jenis sabu-sabu, didapat dari membeli secara patungan, dari uang hasil kejahatan pencurian sepeda motor, sebesar Rp. 700.000, di wilayah Kenjeran Kota Surabaya,” tuturnya.

Sementara dari kelima pelaku ini, kami akan dalami dan kita kembangkan sampai tuntas terkait, kejahatan pencurian sepeda motor.

Akhirnya setelah dilakukan penangkapan kelima tersangka, dibawa ke Klinik Rajawali Surabaya, untuk dilakukan tes urine dan hasilnya bahwa tersangka positif telah mengkonsumsi sabu sabu.

“Selanjutnya pelaku bersama barang buktinya, ke Polsek Tandes guna dilakukan penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut, dan kami akan tetapkan dalam pasal 112, 132 UU RI No. 35 tahun 2009 tentang Narkotika,” pungkasnya.

Baca Juga:  Bupati Bojonegoro Mengukuhkan Pengurus AKD

Berita Terkait

Warga Pamekasan Geruduk Kantor PLN
Viral Video Warga di Sampang Temukan Jasad Pria Penuh Luka, Kapolsek Robatal Bilang Begini
Biaya Parkir Disebut Mahal, Begini Respon Pengelola Wisata Pantai Camplong Sampang
Tak Ada Fasilitas yang Ditawarkan, Tiket Masuk dan Biaya Parkir Pantai Wisata Camplong Mahal
Gelar Buka Puasa Bersama, RSUD dr Mohammad Zyn Sampang Santuni Anak Yatim
Jaga Sinergitas, Pj Bupati Sampang Jalin Silaturahmi Bersama Insan Pers
Puluhan Warga Keracunan Massal di Mayang Jember, Diduga dari Takjil
Kasus Dugaan Korupsi Gebyar Batik Pamekasan Mandek di Inspektorat

Berita Terkait

Kamis, 4 April 2024 - 18:14 WIB

Jaga Sinergitas, Pj Bupati Sampang Jalin Silaturahmi Bersama Insan Pers

Selasa, 2 April 2024 - 22:44 WIB

Bojonegoro Mendapat Tambahan Pupuk Subsidi Sekitar 28 Triliun

Jumat, 29 Maret 2024 - 22:26 WIB

Menteri PUPR Tinjau Proses Renovasi Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan Pamekasan

Jumat, 29 Maret 2024 - 13:01 WIB

Paripurna Jawaban LKPJ Pj Bupati Bojonegoro, Hasilkan 30 Rekomendasi untuk 2024

Senin, 25 Maret 2024 - 14:16 WIB

Buka Musrenbang RKPD dan RPJPD Tahun 2025-2045, Ini Paparan Pj Bupati Sampang

Jumat, 22 Maret 2024 - 12:38 WIB

Pj Bupati Pamekasan Hadiri Penutupan TMMD ke 119 Tahun 2024 Kodim 0826

Rabu, 20 Maret 2024 - 18:51 WIB

Pemkab Bojonegoro Akan Subsidi Sembako di Bulan Ramadhan, Begini Komentar Komisi B

Selasa, 19 Maret 2024 - 19:10 WIB

Mentan Tinjau Kondisi Pertanian di Bojonegoro, Begini Komentarnya

Berita Terbaru

News

Warga Pamekasan Geruduk Kantor PLN

Kamis, 18 Apr 2024 - 14:54 WIB