Operasi Patuh Semeru, Kapolres Nganjuk: Untuk Mengurangi Angka Kecelakaan

- Admin

Jumat, 30 Agustus 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Nganjuk saat cek kesiapan anggotanya

i

Kapolres Nganjuk saat cek kesiapan anggotanya

NGANJUK, SUARABANGSA.co.id – Kapolres Nganjuk melaksanakan Apel pagi dalam rangka “Gelar Pasukan Operasi Patuh Semeru 2019” yang berlangsung pada hari Kamis (29/08) hingga Rabu (11/09), di depan halaman Mapolres Nganjuk, Kamis (29/8).

Dimulainya Operasi Patuh Semeru 2019 ini, dengan dipasangkan pita, sebagai tanda Operasi dimulai. Hal itu, disematkan oleh Kapolres Nganjuk, kepada kedua personal perwakilan dari polisi militer dan Sat Lantas Polres Nganjuk.

Dalam gelar Operasi Patuh Semeru 2019 dihadiri para pejabat PJU. Dandim 0810 Nganjuk, dari perwakilan Pemda, Dishub, serta BNN kabupaten Nganjuk.

Sebagai Inspektur upacara. Yakni, Kapolres Nganjuk AKBP Dewa Nyoman Nanta Wiranta, S.I.K,.M.H. menyampaikan, bahwa Operasi Patuh Semeru 2019, secara serentak se-indonesia, akan menggelar Operasi Patuh Semeru 2019, dilakukan secara periodik dengan mengedepankan pola pengamanan represif.

Baca Juga:  Apel Operasi Patuh Semeru 2019, Polda Jatim Terjunkan 1013 Personel

Pada kesempatan kali ini, AKBP Dewa juga menyampaikan, guna meningkatkan ketertiban dan kepatuhan serta kedisiplinan masyarakat, dalam berlalu lintas, sehingga tercipta situasi Kamseltibcar, terutama di lokasi rawan pelanggaran serta kecelakaan dan kemacetan di wilayah hukum Polres Nganjuk Polda Jawa Timur.

“Selain itu, Operasi Patuh Semeru 2019, mengedepankan cara bertindak frentif dan preventif. Meski demikian, pelanggaran akan ditindak tegas apabila kedapatan melakukan pelanggaran lalu lintas,” tegas AKBP Dewa.

Masih lanjut AKBP Dewa. Adapun beberapa fokus pelanggaran dalam pengendara, yang akan langsung ditindak dalam Operasi Patuh Semeru 2019, iya itu, pengendara sepeda motor yang tidak memakai helm Standar, pengemudi kendaraan bermotor di bawah umur, tidak memakai sabuk keselamatan (safety belt).

Baca Juga:  Ciptakan Tertib Lalulintas, Polsek Krembangan Tindak 32 Pelanggar

“Bagi kendaraan roda empat, yang melebihi batas kecepatan, juga kita tidak tegas, begitu pula yang menggunakan handphone saat berkendara, atau meminum alkohol, saat mengemudi kendaraan bermotor, yang memasang lampu setrobo, rotator dan atau sirine,” ungkapnya.

Dalam hal ini, petugas akan mengambil tindakan bukti pelanggaran (tilang) terhadap pengendara yang melanggar aturan yang berpotensi menimbulkan kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas).

“Petugas akan menindak tegas pengendara yang melawan arus, dan angkutan umum yang menurunkan atau menaikkan penumpang di sembarangan lokasi,” ucap AKBP Dewa.

Baca Juga:  Meresahkan, Satlantas Polres Sampang Gencar Razia Truk Pasir Tanpa Penutup Bak

Dalam melaksanakan Operasi Patuh Semeru 2019, akan dilaksanakan setiap hari, demi menciptakan kesadaran dan ketertiban masyarakat dalam berlalu lintas.

“Operasi ini, bertujuan untuk mengurangi angka kecelakaan dan meningkatkan ketertiban dalam berlalu lintas, serta membangun budayakan tertip, dan utamakan keselamatan sebagai kebutuhan,” pungkas AKBP Dewa.

Berita Terkait

Soal Penambahan Pupuk, Komisi B DPRD Bojonegoro akan ke Kementerian
Alumni Pesantren di Probolinggo Jadi Garda Depan Kemenangan Gus Haris-Ra Fahmi di Pilkada
Bea Cukai Juanda Musnahkan Barang Sitaan Senilai Rp86,9 Miliar
ExxonMobil Dianggap Kebiri Perda Konten Lokal, Ratusan Warga Ring Satu Blok Cepu Gelar Aksi Minta Pekerjaan
Asisten I Setkab Bacakan Sambutan Pj Bupati Sampang Pada Puncak Apel Siaga Pengawasan Pilkada
Ratusan Personel Polisi Amankan Debat Calon Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro 
Hakim PN Surabaya Bebaskan Terdakwa Kasus Penjualan Tanah Ulang, Korban Nilai Putusan Tak Adil
Gelar Sampang Bersholawat, Pj Bupati Ajak Masyarakat Ciptakan Pilkada Damai

Berita Terkait

Kamis, 28 November 2024 - 06:18 WIB

Hasil Hitungan Cepat, Paslon Faham Unggul di Pilkada Sumenep

Kamis, 28 November 2024 - 06:01 WIB

Pilkada Bojonegoro, Pasangan Wannur Unggul

Kamis, 28 November 2024 - 04:49 WIB

Koalisi Pesantren Akhiri 20 Tahun Dinasti Politik di Probolinggo

Rabu, 27 November 2024 - 11:44 WIB

Nyoblos di TPS 002, KH Imam Hasyim: Tetap Jaga Kerukunan

Rabu, 27 November 2024 - 10:59 WIB

Naik Motor, Bupati Fauzi Nyoblos Beserta Istri Di Tps 01 Desa Torbang

Senin, 25 November 2024 - 06:49 WIB

Bawaslu Sumenep Gelar Media Gathering, Diharapkan Pengawasan Pilkada Lebih Maksimal

Minggu, 24 November 2024 - 21:00 WIB

Belum Jadi Bupati, Paslon Gus Haris-Ra Fahmi Mulai Bangun Jalan Tembus Probolinggo-Jember

Sabtu, 23 November 2024 - 02:40 WIB

Irwan DA2 Mantap Dukung Faham, Sebut Achmad Fauzi Sudah Berikan Kinerja Nyata

Berita Terbaru