SURABAYA, SUARABANGSA.co.id – Tergelincir, pengendara sepeda motor Honda Supra x 125 terlindas Truk Mitsubishi Tangki di jalan Banjar Sugihan depan dealer Viar No.134 kelurahan Banjar Sugihan kecamatan Tandes Kota Surabaya, Selasa (27/08) sekitar pukul 07:50 WIB.
Diketahui pengemudi sepeda motor Honda X 125 adalah Suparman (62) warga Desa Bulurejo, Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik. Sedangkan pengemudi Truk Mitsubishi Tangki bernama Hari Sudono (44).
Kapolsek Tandes Polrestabes Surabaya, Kompol Kusminto melalui Unit Lantas menjelaskan bahwa korban terlindas truk setelah tergelincir.
“Sesampainya, di depan Dealer Viar. Sepeda Motor tersebut tergelincir dan korban terjatuh ke samping kanan sehingga terlindas satu Unit Truk Tangki air Nopol L 9746 VZ yang berada di samping kanan Sepeda Motor yang berjalan melaju searah dengan korban,” tutur Kompol Kusminto.
Ia menambahkan, Suparmin mengalami luka berat di kepala dan meninggal dunia di lokasi kejadian. Sedangkan Hari Sudono masih dalam proses penyelidikan untuk dimintai keterangan.
Selanjutnya koban dikirim ke Rs Dr Sutomo Surabaya menggunakan Ambulan Dinas Kesehatan Pemkot Surabaya.
Demi kepentingan penyelidikan Anggota mendatangi TKP dan mengamankan barang bukti serta mengirim Ver dan Korban ke Rs Dr. Soetomo Surabaya.
Anggota Unit Lantas Polsek Tandes, mengamankan barang bukti berupa satu Unit Sepeda Motor Honda Supra 125 nopol W 6494 KT, bersama satu Unit Truk Mitsubishi, yang bernopol Lb9746 VZ, dan dua lembar SIM beserta STNK pengendara sepeda motor. Dan Pengemudi trukc tangki.